KORELASI ANTARA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) BERBASIS KECERDASAN MAJEMUK DENGAN KARAKTER SISWA (Penelitian Eksperimen Di MAN Buntet Pesantren Kelas X Pada Pokok Bahasan Ruang Tiga Dimensi)

UMMU SALAMAH, (2012) KORELASI ANTARA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) BERBASIS KECERDASAN MAJEMUK DENGAN KARAKTER SISWA (Penelitian Eksperimen Di MAN Buntet Pesantren Kelas X Pada Pokok Bahasan Ruang Tiga Dimensi). Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
127350091_UMMU SALAMAH (58451101)__ok.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

UMMU SALAMAH :Korelasi Antara Pembelajaran Matematika Melalui Contextual Teaching And Learning (CTL) Berbasis Kecerdasan Majemuk Dengan Karakter Siswa. (Penelitian Eksperimen Di MAN Buntet Pesantren Kelas X Pada Pokok Bahasan Ruang Tiga Dimensi) Permasalahan yang timbul dalam pendidikan saat ini adalah siswa kurang memiliki karakter yang baik, hal ini terbukti banyak sekali ditemukan di Indonesia, siswa SMA, SMP bahkan SD melakukan tindakan yang tidak pantas dilakukan oleh pelajar, seperti tawuran, pergaulan bebas. Untuk itu, guruharus memahami siswanya dengan baik. Guru juga harus mencontohkan sikap yang pantas ditiru oleh siswanya agar para siswa mulai tumbuh kembali nilai-nilai karakter yang positif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Sejauh mana penerapan pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) di MAN Buntet Pesantren Cirebon. Kedua yaitu seberapa baik karakter siswa di MAN Buntet Pesantren Cirebon. Pointerakhir adalah untuk mengetahui adakah korelasi antara pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) berbasis kecerdasan majemukdenganpengembangan karakter siswa di MAN Buntet Pesantren Cirebon. Pembelajaran matematika yang berkaitan dengan norma dan etika erat kaitannya dengan pembelajaran nilai-nilai karakter, hal itu tidak hanya terlihat pada proses kognitif, tetapi juga pada proses penghayatan dan pengalaman nyata peserta didik pada lingkungan sekitarnya. Anak harus tahu makna belajar dan menggunakan pengetahuan dan keterampilan yang diperolehnya untuk memecahkan masalah dalam kehidupannya. Contextual Teaching and Learning berbasis kecerdasan majemuk adalah sebuah strategi belajar yang tidak mengharuskan siswa untuk menghafal materi pelajaran, tetapi strategi belajar yang mendorong siswa mengkonstruksikan pengetahuan mereka dan mengaplikasikannya pada kehidupan dunia nyata. Metode penelitian yang digunakanadalah penelitian kuantitatif yang menggunakan metode eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MAN Buntet Pesantren Cirebon yang berjumlah 378 siswa, pengambilan sampel dengan menggunakan teknik random sampling dan di ambil sebanyak sebanyak 65 siswa. Pengolahan data hasil penelitian ini menggunakan uji-t independen. Berdasarkan hasil analisis membuktikan bahwa pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) berbasis kecerdasan majemuk ada hubungannya dengan pengembangan karakter siswa di MAN Buntet Pesantren.Berdasarkan nilai sig < α , (sig (0.00) <5%) dengan koefisien korelasi sebesar 0.982 taraf signifikansinya tergolong kuat. Penerapan pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) berbasis kecerdasan majemuk berada dalam taraf interpretasi antara cukup baik dan baik dan pengembangan karakter siswa di MAN Buntet Pesantren berada dalam taraf interpretasi cukup kuat dengan prosentase antara 60%-80%.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 20 Mar 2017 01:49
Last Modified: 07 Jun 2017 03:05
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/1021

Actions (login required)

View Item View Item