PENGGUNAAN MEDIA POWER POINT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA BIDANG STUDI MATEMATIKA POKOK BAHASAN LUAS BANGUN DATAR DI KELAS V MI NEGERI SINDANGMEKAR CANGKOAK KECAMATAN DUKUPUNTANG KABUPATEN CIREBON

AKHMAD RIYADI, (2012) PENGGUNAAN MEDIA POWER POINT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA BIDANG STUDI MATEMATIKA POKOK BAHASAN LUAS BANGUN DATAR DI KELAS V MI NEGERI SINDANGMEKAR CANGKOAK KECAMATAN DUKUPUNTANG KABUPATEN CIREBON. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
AKHMAD RIYADI_58471342__ok.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

AKHMAD RIYADI. NIM. 58471342. PENGGUNAAN MEDIA POWER POINT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA BIDANG STUDI MATEMATIKA POKOK BAHASAN LUAS BANGUN DATAR DI KELAS V MI NEGERI SINDANGMEKAR CANGKOAK KECAMATAN DUKUPUNTANG KABUPATEN CIREBON. Keberhasilan dalam pembelajaran tidak terlepas dari media yang digunakan. Berdasarkan studi pendahuluan yang peneliti lakukan, siswa kelas V MI Negeri Sindangmekar Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal Matematika. Dengan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) mata pelajaran Matematika sebesar 60, hasil rata-rata tes siswa belum melampaui KKM, yakni hanya mencapai 44,63 dengan jumlah siswa yang mencapai KKM sebanyak 8 siswa atau sebesar 29,63 %. Kesulitan tersebut disebabkan karena siswa belum mampu memahami cara bagaimana menentukan luas bangun datar. Faktor yang lain adalah tidak digunakannya media relevan yang dapat memudahkan guru dalam menyampaikan materi dan memudahkan siswa dalam memahami serta menyerap materi yang diajarkan. Bertolak dari masalah tersebut di atas, peneliti berupaya meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan media Power Point agar siswa dapat menyelesaikan soal Matematika luas bangun datar secara lebih maksimal. Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui secara deskriptif tentang penggunaan media Power Point dalam kegiatan belajar mengajar Matematika, 2) untuk mengetahui respon siswa dan guru terhadap penggunaan media Power Point dalam kegiatan belajar mengajar, dan 3) untuk mengetahui hasil belajar Matematika siswa setelah menggunakan media Power Point. Penggunaan komputer dalam pembelajaran matematika banyak peranannya, baik sebagai alat hitung maupun sebagai alat penyampaian materi pelajaran. Dalam pembelajaran matematika, komputer banyak digunakan untuk menyampaikan materi yang memerlukan gerak (animasi), gambar, teks, dan warna. Semua fasilitas dapat dimanfaatkan untuk memvisualisasikan konsep abstrak dalam matematika. Salah satu program computer yang dapat digunakan dalam penyampaian materi matematika adalah Power Point. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas V MI Negeri Sindangmekar Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon dengan jumlah responden sebanyak 27 siswa. Guru pengamat dilibatkan untuk mengamati aktivitas siswa dan guru. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelas dengan analisis deskriptif. Penelitian berlangsung dalam dua siklus. Tiap siklus menempuh prosedur perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh hasil tes awal rata-rata nilai yang dicapai siswa mencapai 46,48 dengan jumlah siswa yang mencapai KKM sebanyak 11 siswa atau sebesar 40,74 %. Selanjutnya nilai Matematika siswa mengalami peningkatan pada siklus I dengan capaian rata-rata 56,85 dan jumlah siswa yang melampaui KKM sebanyak 16 siswa atau sebesar 59,26 %. Rata-rata nilai Matematika siswa pada siklus II dapat melampaui KKM dengan capaian rata-rata 66,48 dan jumlah siswa yang melampaui KKM sebanyak 21 siswa atau sebesar 77,78 %.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 23 Mar 2017 06:34
Last Modified: 06 Jun 2017 01:12
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/1325

Actions (login required)

View Item View Item