UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MEMAHAMI MATERI SHALAT FARDHU PADA MATA PELAJARAN FIQIH MELALUI METODE DEMONSTRASI DI KELAS II MADRASAH IBTIDA’IYAH NEGERI (MIN) SINDANG MEKAR CANGKOAK DESA CANGKOAK KECAMATAN DUKUPUNTANG KABUPATEN CIREBON

NOVIE HYGIANIVA, (2012) UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MEMAHAMI MATERI SHALAT FARDHU PADA MATA PELAJARAN FIQIH MELALUI METODE DEMONSTRASI DI KELAS II MADRASAH IBTIDA’IYAH NEGERI (MIN) SINDANG MEKAR CANGKOAK DESA CANGKOAK KECAMATAN DUKUPUNTANG KABUPATEN CIREBON. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
novie hygianiva_58471370__ok.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

NOVIE HYGIANIVA, Upaya Meningkatkan Kemampuan Siswa Dalam Memahami Materi Shalat Fardhu pada Mata Pelajaran Fiqih Melalui Metode Demonstrasi di Kelas II Madrasah Ibtida’iyah Negeri (MIN) Sindang Mekar Cangkoak Desa Cangkoak Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon. Penulisan skripsi ini dilatarbelakangi oleh rendahnya nilai peserta didik pada pembelajaran Fiqih materi shalat fardhu di MIN Sindang mekar Cangkoak. Kurang tepatnya penggunaan metode pembelajaran yang digunakan menjadi salah satu faktor yang berdampak pada kurangnya pemahaman peserta didik dalam mempelajari materi shalat fardhu. Sehingga diperlukan metode pembelajaran lain yang tepat untuk meningkatkan pemahaman siswa. Landasan teori yang digunakan oleh penulisan yaitu meningkatkan kemampuan siswa dalam memahami materi shalat fardhu meliputi pembahasan shalat, pembelajaran fiqih, metode demonstrasi dan hasil belajar. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas II MIN Sindang Mekar Cangkoak yang berjumlah 23 siswa, menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Pengumpulan data yang dilakukan yaitu obervasi, tes dan wawancara. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah bersifat kualitatif. Hasil penelitian dibagi menjadi tiga siklus dengan menggunakan tingkat persentase keberhasilan dalam kemampuan menghafal bacaan shalat dan mempraktikan gerakan-gerakan shalat, yakni: siklus pertama mendapat persentase 43.47 %. Siklus kedua mendapatkan hasil 60.86%. Dan siklus ketiga mendapatkan 100%. Maka pembelajaran melalui metode demonstrasi dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi shalat fardhu, dapat dilihat dari tercapainya nilai KKM yang telah ditentukan. Pada mata pelajaran fiqih dengan materi shalat fardhu di kelas 2 MIN Sidang Mekar Cangkoak Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon memberi pengaruh yang lebih baik, oleh karena itu dengan menggunakan metode demonstrasi siswa merasa lebih mengerti setelah menerima materi tersebut dari guru. Kata kunci: Fiqih, Shalat fardhu, Metode demonstrasi, MIN Sindang Mekar Cangkoak.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 24 Mar 2017 02:14
Last Modified: 06 Jun 2017 07:29
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/1367

Actions (login required)

View Item View Item