PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA SISWA PEKERJA GENTING TERHADAP MOTIVASI BELAJAR DAN MORAL SISWA DI MTs NEGERI SUKARAJA KABUPATEN MAJALENGKA

AGUS SHALEH YAHYA, (2011) PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA SISWA PEKERJA GENTING TERHADAP MOTIVASI BELAJAR DAN MORAL SISWA DI MTs NEGERI SUKARAJA KABUPATEN MAJALENGKA. Masters thesis, S-2 Pendidikan Agama Islam.

[img]
Preview
Text
PAI-116030007.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

AGUS SHALEH YAHYA, NIM: 505830067. PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA SISWA PEKERJA GENTING TERHADAP MOTIVASI BELAJAR DAN MORAL SISWA DI MTs NEGERI SUKARAJA KABUPATEN MAJALENGKA Bentuk-bentuk pola asuh orang tua sangat erat hubungannya dengan kepribadian anak setelah ia menjadi dewasa. Hal ini dikarenakan ciri-ciri dan unsur-unsur watak seorang individu dewasa sebenarnya sudah diletakkan benih-benihnya ke dalam jiwa seorang individu sejak sangat awal, yaitu pada masa ia masih kanak-kanak. Masing-masing orang tua memiliki pola asuh tersendiri dalam mengarahkan perilaku anak. Hal ini sangat dipengaruh oleh latar belakang pendidikan orang tua, mata pencaharian, keadaan sosial ekonomi, adat istiadat, dan sebagainya. Penelitian ini bertujuan 1). Mengkaji tentang pola asuh orang tua pekerja genting (jebor) siswa di MTs Negeri Sukaraja Kabupaten Majalengka, 2). Mengkaji tentang motivasi belajar siswa di MTs Negeri Sukaraja Kabupaten Majalengka, 3). Menemukan pengaruh yang simultan antara pola asuh orang tua pekerja genting (jebor) terhadap motivasi belajar dan moral siswa di MTs Negeri Sukaraja Kabupaten Majalengka. Dasar pemikiran yang mendorong peneliti ini adalah Konsep Pola Asuh Orang Tua dapat mempengaruhi Motivasi Belajar dan Moral Siswa di MTs Negeri Sukaraja. Pola asuh orang tua tepat dapat membantu menumbuh kembangkan motivasi belajar dan bahkan moral siswa. Oleh Karena itu, pola asuh orang tua akan mempengaruhi motivasi belajar dan moral siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey. Metode survey adalah penelitian yang dilakukan pada populasi besar maupun kecil, tetapi data yang dipelajari adalah data dari sampel yang diambil dari populasi tersebut. Disamping untuk menguji hipotesis dan signifikansinya, metode survey biasanya digunakan untuk menjelaskan hubungan-hubungan korelasional antara satu variabel dengan variabel lainnya (corelational relationship). Hasil penelitian ini menyimpulkan; 1). Berdasarkankan hasil pengujian hipotesis diketahui Pengaruh Pola Asuh Orang Tua (X) terhadap motivasi (Y1) di MTs Negeri Sukaraja Kabupaten Majalengka sebesar 77.44%. Artinya bahwa Pengaruh Pola Asuh Orang Tua berhubungan secara positif (efektif) dengan motivasi belajar, 2). Pengaruh Pola Asuh Orang Tua terhadap Moral Siswa di MTs Negeri Sukaraja Kabupaten Majalengka sebesar 66,42 %. Artinya, bahwa Pola Asuh Orang Tua berkontribusi dan berpengahruh terhadap Moral Siswa, 3). Konstribusi (sumbangan) variable X terhadap dan Y1 Y2 dapat diketahui dari koefisien determinan (R Square) = 0.819 atau 81,9 %0.819 atau 81,9 %. Hal ini berarti bahwa Pola Asuh Orang Tua berpengaruh positif terhadap motivasi belajar dan Moral Siswa di MTs Negeri Sukaraja Kabupaten Majalengka.

[error in script]
Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Fakultas Pascasarjana > Program Magister > Pendidikan Islam > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 03 May 2017 02:37
Last Modified: 12 Feb 2024 07:40
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/2504

Actions (login required)

View Item View Item