ANALISIS PENGARUH PERENCANAAN DAN KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA PT. RAJA SUKSES PROPERTINDO TRUSMI GROUP

Devia Anggarista Tasuhi Kusuma, (2021) ANALISIS PENGARUH PERENCANAAN DAN KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA PT. RAJA SUKSES PROPERTINDO TRUSMI GROUP. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
COVER DLL.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (850kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (288kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAPUS.pdf

Download (439kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Devia Anggarista Tasuhi Kusuma (2021), “ANALISIS PENGARUH PERENCANAAN DAN KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA PT. RAJA SUKSES PROPERTINDO TRUSMI GROUP”. 2021 Salah satu faktor yang sangat penting dalam suatu perusahaan adalah sumber daya manusia (SDM), disamping faktor lain seperti modal. Oleh karena itu, sumber daya manusia harus dikelola dengan baik untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi organisasi sebagai salah satu fungsi dalam perusahaan. Agar para karyawan mau bekerja dan menggunakan kemampuan yang dimilikinya secara maksimal, maka diperlukan cara-cara untuk menggerakan kinerja karyawan tersebut. Jadi sumber daya manusia mempunyai peranan yang sangat penting dalam suatu perusahaan, karena sukses dan tidaknya suatu perusahaan sangat tergantung dari sumber daya manusianya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa Pengaruh Perencanaan dan Kepemimpinan terhadap Kinerja Karyawan di Masa Pandemi COVID-19. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Penelitian ini menggunakan. metode simple random sampling. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 36 responden. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuisioner. Pada variabel terikat yaitu variabel Kinerja Karyawan dan variabel bebas yaitu Perencanaan dan Kepemimpinan. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Adapun hasil dari penelitian ini : Semua pernyataan valid, reliabel dan normal. Hasil menunjukan bahwa koefisien determinasi (R Square) variabel bebas terhadap variabel terikat adalah sebesar 0,585 atau 58,5%. Variabel bebas dapat menjelaskan variabel terikat. Dari penelitian,menunjukan bahwa Perencanaan berpengaruh secara signifikan terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Raja Sukses Propertindo Trusmi Group. Hal ini di buktikan dengan t hitung lebih besar dari t tabel (2,228 > 1,692). Dan Kepemimpinan berpengaruh secara signifikan terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Raja Sukses Propertindo Trusmi Group. Hal ini dibuktikan dengan t hitung lebih besar dari t tabel (3,675 > 1,692). Sedangkan hasil dari uji simultan variabel Perencanaan dan Kepemimpinan memiliki pengaruh signifikan sebesar f hitung > f tabel (23,281 > 3,28) terhadap Kinerja Karyawan . Hal ini menunjukan bahwa, semakin baik perencanaan dan kepemimpinan diberikan, maka akan meningkatkan kinerja karyawan pada PT. Raja Sukses Propertindo Trusmi Group. Kata Kunci : Perencanaan, Kepemimpinan, Kinerja Karyawan

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 27 Aug 2021 04:51
Last Modified: 27 Aug 2021 04:51
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/5054

Actions (login required)

View Item View Item