Resepsi Al-Quran pada Tradisi Mujahadah Malam Jum’at Kliwon ( Studi Living Quran Di Pondok Pesantren Al-Hikmah 1 Benda Kec. Sirampog Kab. Brebes

Dedy Jaya, (2021) Resepsi Al-Quran pada Tradisi Mujahadah Malam Jum’at Kliwon ( Studi Living Quran Di Pondok Pesantren Al-Hikmah 1 Benda Kec. Sirampog Kab. Brebes. Bachelor thesis, Ilmu Al Qur'an dan Tafsir IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
COVER DLL.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (293kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (228kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (238kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Tradisi doa bersama malam jumat kliwon yang dilaksanakan di pondok pesantren Al-Hikmah 1 merupakan kegiatan rutin setia satu bulan sekali, yaitu pada malam jumat. Kegiatan ini termasuk amalan sholih sebagai sarana untuk mendekatkan diri kepada Allah, karana hanya kepada-Nya lah kita menyembah dan meminta. Skripsi ini berjudul Resepsi Al-Quran dalam Tradisi Mujahadah Doa Bersama di Pondok Pesantren Al-Hikmah 1 Brebes. Di dalamnya membahas tentang mujahadah atau tradisi doa bersama yang diselenggarakan dan sudah menjadi kegiatan rutin bagi santri muqim, alumni, santri kalong, wali santri, warga setempat, bahkan jamaah dari berbagai daerah. Dalam penelitian ini penulis mencamtumkan tiga hal yang akan dikaji dalam skripsi ini. Yakni, pertama, bagaimana ritual mujahadah di pondok pesantren al-Hikmah 1 dilakukan. Kedua, bagaimana masyarakat pesantren dan jamaah mujahadah memahami ayat-ayat yang dibaca dalam prosesi mujahadah. Ketiga, bagaimana resepsi al-Quran pada mujahadah. Dalam penelitian ini. Penulis, menggunakan metode kualitatif deskriptif peneliti menjelaskan hasil penelitian yang diperoleh dari penelitian di lapangan. Observasi merupakan alat untuk mendapatkan data sebagai sumber informasi pada penelitian ini. Sedangkan pemaknaan ayat-ayat yang dibaca dalam mujahadah. Penulis menggunakan teori resepsi interpretasi dan resepsi fungsional. Teori resepsi adalah bagaimana “pembaca”memberikan makna terhadap karya sastra yang dibacanya. Sedangkan Analisa fungsional berusaha menjawab pertanyaan mengapa suatu item-item sosial tertentu mempunyai konsekuensi tertentu terhadap operasi keseluruhan system sosial. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa kegiatan mujahadah doa bersama dimulai dengan sholat ashar berjamaah, menghatamkan al-Quran 30 juz oleh santri Al-Hikmah, sholat maghrib berjamaah, dilanjut dengan pembacaan surat yasin yang dipimpin oleh pengurus pondok, sholat isya berjamaah dan dilanjutkan pembacaan kitab shimtud duror yang dipimpin oleh grup hadroh syifaul qulub, muqodimah kultum oleh salah satu keluarga kyai, acara doa bersama mujahadah yang dipimpin oleh pengasuh pondok pengasuh al-Hikmah 1, dan ditutup dengan acara ramah tamah dan makam malam yang sudah disediakan oleh pihak pondok. Kata Kunci: Mujahadah dan Pesantren

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Filsafat, Psikologi, Agama
Filsafat, Psikologi, Agama > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Ilmu Al-Quran dan Tafsir
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 06 Oct 2021 02:22
Last Modified: 06 Oct 2021 08:45
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/5606

Actions (login required)

View Item View Item