Pengaruh Tingkat Margin Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Anggota Pada Pembiayaan Murabahah Di KPRI Harapan Sejahtera IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Rahmah Dwi Lestari, (2022) Pengaruh Tingkat Margin Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Anggota Pada Pembiayaan Murabahah Di KPRI Harapan Sejahtera IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Bachelor thesis, S1 Perbankan Syariah IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
AWALAN DLL.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (466kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (197kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAPUS.pdf

Download (281kB) | Preview

Abstract

Rahmah Dwi Lestari. NIM 1708203144 “IMPLEMENTASI PENENTUAN MARGIN DALAM AKAD PEMBIAYAAN MURABAHAH DI LEMBAGA KEUANGAN MIKRO SYARIAH (STUDI KASUS KSPPS BMT NU SEJAHTERA CABANG TENGAH TANI CIREBON)” BMT adalah lembaga keuangan yang berlandaskan para prinsip syariah. Produk yang dikeluarkan BMT salah satunya adalah pembiayaan. Pembiayaan yang diberikan kepada anggota tidak hanya bagi hasil, tetapi ada juga yang berbasis jual beli. Salah satu pembiayaan dengan akad jual beli disalurkan dalam bentuk pembiayaan murābaḥaḥ. Pembiayaan murābaḥaḥ ini paling banyak diminati oleh anggota yang memiliki usaha karena sangat membantu untuk modal usaha termasuk di KSPPS BMT NU Sejahtera cabang Tengah Tani Cirebon. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan penelitian kualitatif dengan menggunakan penelitian ini menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis maupun lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati dan di wawancarai. Metode ini bertujuan untuk menggambarkan secara terperinci dan kemudian menganalisa hasil data yang terkumpul. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui implementasi akad pembiayaan murābaḥaḥ dan untuk mengetahui penentuan margin dan harga jual pada akad pembiayaan murābaḥaḥ di lembaga keuangan mikro syariah (studi kasus kspps bmt nu sejahtera cabang tengah tani cirebon) Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan pembiayaan murābaḥaḥ di BMT NU Sejahtera cabang Tengah Tani Cirebon belum memenuhi ketentuan syariah. Karena dari segi rukun dan syaratnya ada yang belum sesuai dengan ketentuan syariah, dikarenakan dalam pelaksanaan akad murābaḥaḥ pihak BMT sebagai penjual tidak menunjukkan barang sebagai objek jual beli murābaḥaḥ, maka transaksi nya tidak sah karena salah satu rukun nya murābaḥaḥ dalam penyedian barang tidak ada. Pihak BMT hanya mengamanahkan uang kepada anggota untuk membeli barang sendiri. Dan penentuan harga jual pada akad pembiayaan murābaḥaḥ di BMT NU Sejatera KC Tengah Tani menggunakan metode flat rate dengan presentase 1% sampai dengan 1,7%. Dapat disimpulkan bahwa mekanisme penetapan harga jual akad pembiayaan murābaḥaḥ di BMT NU Sejahtera mempertimbangkan jangka waktu, kondisi anggota, dan penggunaan dananya. Metode penentuan harga jual murābaḥaḥ di BMT NU Sejahtera menggunakan metode keuntungan flat yang dimana perhitungan margin keuntungan terhadap nilai pokok pembiayaan secara tetap dari satu periode ke periode berikutnya. Kata kunci: BMT, murābaḥaḥ, metode flat rate.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 25 Jul 2022 07:56
Last Modified: 06 Feb 2023 04:14
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/7339

Actions (login required)

View Item View Item