Peran Kepala Madrasah dalam Manajemen Sarana Dan Prasarana Di Madrasah Diniyah Takmiliyah Ula (MDTU) Al Furqaan Desa Ciledugtengah Kecamatan Ciledug Kabupaten Cirebon

Siti Nurjanah, (2022) Peran Kepala Madrasah dalam Manajemen Sarana Dan Prasarana Di Madrasah Diniyah Takmiliyah Ula (MDTU) Al Furqaan Desa Ciledugtengah Kecamatan Ciledug Kabupaten Cirebon. Bachelor thesis, S1 MPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
AWALAN DLL.pdf

Download (338kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (204kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (50kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAPUS.pdf

Download (56kB) | Preview

Abstract

Diniyah Takmiliyah merupakan lembaga pendidikan non-formal yang bergerak untuk mengembangkan pendidikan agama islam pada masyarakat, untuk mempererat pemahaman terhadap dasar ilmu agama islam. Pada suatu pendidikan baik formal maupun non-formal pasti dipimpin oleh kepala sekolah atau kepala madrasah. Peran kepala madrasah ini sangat penting untuk kelangsungan dalam mengelola pendidikan salah satunya manajemen sarana dan prasarana di madrasah tersebut. Sarana dan prasarana yang memadai, kualitas pembelajaran akan baik, maka sangatlah perlu manajemen dalam mengelola sarana dan prasarana yang ada di Diniyah Takmiliyah sehingga dapat menghasilkan proses pembelajaran yang baik dan mencapai tujuan pendidikan yang efektif dan efisien. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran kepala madrasah dalam manajemen sarana dan prasarana pendidikan yang terdiri dari: (1) peran kepala madrasah dalam pengadaan sarana dan prasarana, (2) peran kepala madrasaha dalam pemeliharaan sarana dan prasarana, (3) peran kepala madrasaha dalam penyimpanan sarana dan prasarana, dan (4) peran kepala madrasah dalam penghapusan sarana dan prasarana yang ada di Madrasah Diniyah Takmiliyah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif, dengan teknik pengumpulan data yang digunakan, yaitu melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil-hasil penelitian ini menunjukan bahwa pengadaan sarana dan prasarana di Madrasah Diniyah Takmiliyah yaitu mengadakan sarana dan prasarana dengan melaksanakan pengadaan sarana dan prasarana sesuai dengan kebutuhan yang ada, bertujuan untuk memenuhi semua kebutuhan sarana dan prasarana madrasah, pemeliharaan sarana dan prasarana yaitu semua warga sekolah terlibat dalam pemeliharaan sarana dan prasarana tidak hanya kepala madrasah dan guru nya saja tetapi siswa juga terlibat dalm pemeliharaan sarana dan prasarana. Penyimpanan sarana dan prasarana yaitu proses penyimpanan sarana dan prasarana yang di madrasah pada suatu ruangan untuk memastikan keadaan sarana dan prasarana dalam keadaan baik dan dapat digunakan saat akan dibutuhkan, penghapusan sarana dan prasarana yaitu dilaksanakan dengan menghilangkan sarana dan prasarana yang sudah dalam keadaan rusak parah.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Peran Kepala Madrasah, Manajemen Sarana dan Prasarana
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 9. Manajemen Pendidikan Islam
Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 9. Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 21 Dec 2022 06:18
Last Modified: 21 Dec 2022 06:18
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8818

Actions (login required)

View Item View Item