ANALISIS KOMPARASI SOAL PADA BUKU TEKS MATEMATIKA KURIKULUM 2013 DAN KURIKULUM CAMBRIDGE (Tinjauan pada Level Kognitif, Representasi, Kontekstualitas, Bentuk Respon)

Lifa Muflikhatul Maula, (2022) ANALISIS KOMPARASI SOAL PADA BUKU TEKS MATEMATIKA KURIKULUM 2013 DAN KURIKULUM CAMBRIDGE (Tinjauan pada Level Kognitif, Representasi, Kontekstualitas, Bentuk Respon). Bachelor thesis, S1 Tadris Matematika IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
awalan dll.pdf

Download (709kB) | Preview
[img]
Preview
Text
bab i.pdf

Download (129kB) | Preview
[img]
Preview
Text
bab v.pdf

Download (48kB) | Preview
[img]
Preview
Text
dapus.pdf

Download (59kB) | Preview

Abstract

Buku teks memiliki kedudukan yang sangat penting pada proses pembelajaran yaitu sebagai alat paling utama yang digunakan dalam penyampaian pengetahuan yang sesuai dengan rancangan kurikulum untuk mencapai tujuan pendidikan. Selain sebagai alat penyampaian pengetahuan buku teks matematika bertujuan sebagai tolak ukur dari proses pembelajaran. Pada hakikatnya mahir matematika diperoleh dari banyak berlatih mengerjakan soal matematika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan latihan soal pada buku teks matematika kurikulum 2013 dengan kurikulum Cambridge berdasarkan level kognitif taksonomi bloom, bentuk representasi, fitur kontekstual, dan bentuk respon. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan jenis analisis isi. Subjek dalam penelitian ini adalah peneliti itu sendiri, tetapi dalam prosesnya peneliti dibantu oleh rater sebagai konsistensi pengukuran yang dilakukan peneliti terhadap item-item dalam alat ukur. Peneliti menganalisis buku teks yang sesuai dengan kurikulum 2013 dan kurikulum Cambridge. Desain yang digunakan adalah desain studi kasus yang ditunjukkan dengan diagram alur. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dokumentasi yang dilakukan dengan memberikan skor tiap-tiap kategori untuk bab teorema pythagoras pada lembar penilaian. Berdasarkan hasil penelitian pada aspek level kognitif, latihan soal pada buku teks matematika kurikulum 2013 lebih fokus pada kategori C2 sampai dengan C4 sedangkan pada buku teks matematika kurikulum Cambridge lebih fokus pada kategori C2 sampai dengan C5. Pada aspek bentuk representasi, latihan soal pada buku teks matematika kurikulum 2013 lebih memfasilitasi bentuk visual sedangkan pada buku teks matematika kurikulum Cambridge lebih memfasilitasi bentuk gabungan atau masalah yang disajikan memuat dua atau tiga kategori pada aspek bentuk representasi (bentuk matematika murni, bentuk verbal, bentuk visual). Pada aspek fitur kontekstual dan bentuk respon, latihan soal baik pada buku teks matematika kurikulum 2013 ataupun buku teks matematika kurikulum Cambridge sama-sama lebih memfasilitasi kategori bukan bentuk aplikasi dan tugas tertutup.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Buku Teks Matematika, Level Kognitif, Representasi, Kontekstualitas, Bentuk Respon
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum) > Analisa Bahan Ajar
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 4. Tadris Matematika
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 22 Dec 2022 03:37
Last Modified: 22 Dec 2022 03:37
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8881

Actions (login required)

View Item View Item