HUBUNGAN SISTEM SOSIAL TERHADAP PERILAKU SISWA DIMTs AL-ISHLAH BOBOS KABUPATEN CIREBON

DASUKI, (2013) HUBUNGAN SISTEM SOSIAL TERHADAP PERILAKU SISWA DIMTs AL-ISHLAH BOBOS KABUPATEN CIREBON. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
DASUKI_07449128_ok.pdf

Download (832kB) | Preview

Abstract

DASUKI : Hubungan Sistem Sosial Terhadap Perilaku Siswa Di MTs Al- Ishlah Bobos Kabupaten Cirebon Partisipasi orang tua pada umumnya guna meningkatkan perilaku anaknya dengan baik apa yang di inginkan orang tua yang telah diterapkan dalam sistem sosial di dalam keluarga, yang masih mengemban nilai-nilai dan norma-norma yang baik dapat perilaku anaknya di sekolah. Kegagalan siswa dalam menyelesaikan tugas-tugas perkembangan pribadi siswa.jika masalah tersebut tidak diatasi secara optimal, maka sangat dimungkinkan akan memiliki perilaku menyimpang. Permasalahannya adalah bagaimana hubungan sistem sosial terhadap perilaku siswa di MTs Al-Ishlah bobos Kabupaten Cirebon. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui sistem sosial di MTs Al- Ishlah Bobos Kabupaten Cirebon, untuk mengetahui perilaku siswa di MTs Al- Ishlah Bobos Kabupaten Cirebon dan untuk mengetahui besar hubungan antara sistem sosial dengan perilaku siswa di MTs Al-Ishlah Bobos Kabupaten Cirebon. Sistem sosial adalah metode yang dapat mempengaruhi perilaku manusia, karena di dalam suatu sistem suatu sistem sosial tercakup nilai-nilai dan normanorma yang merupakan sebuah aturan perilaku anggota masyarakat. Perilaku yang menyimpang dan tindakan-tindakan menyimpang ditentukan oleh norma-norma kemasyarakatan yang berlaku dalam suatu kebudayaan. Suatu tindakan yang tidak patut di terapkan dalam satu situasi lainnya. Jadi perilaku siswa adalah kegiatan yang dilakukan secara terus menerus dan ada dalam kehidupan sehari-hari siswa di sekolah. Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan suatu pendekatan empirik. Kemudian data yang telah diperoleh dikumpulkan, dianalisis, dan juga disajikan secara kuantitatif. Teknik pengumpulan data, yaitu: observasi, wawancara, dan teknik angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji analisis korelasi, uji koefisien determinasi, dan uji hipotesis. Hipotesis yang penulis ambil adalah terdapat hubungan yang signifikan antara sistem sosial dengan perilaku siswa di MTs Al-Ishlah Bobos Kabupaten Cirebon. Jika dilihat dari tabel koefisien korelasi, nilai 0,840 termasuk dalam kategori kuat. Dari perhitungan nilai koefisien penentu (determinan) hubungan sistem sosial dengan perilaku siswa sebesar 70,5% dan sisanya 29,5% ditentukan oleh variabel lain. Jika dilihat dari hasil uji-t, diperoleh nilai ݐ௛௜௧௨௡௚= 10,371 sehingga ݐ௛௜௧௨௡௚ > ݐ௧ ௘௟ atau 10,371 > 2,014. Maka Ha diterima dan Ho ditolak. Artinya ada hubungan yang signifikan antara sistem sosial dengan perilaku siswa di MTs Al-Ishlah Bobos Kabupaten Cirebon.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 6. Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 15 Mar 2017 03:42
Last Modified: 15 Mar 2017 03:42
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/890

Actions (login required)

View Item View Item