Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Pembentukan Perilaku Jujur Melalui Pembiasaan Pemberian Tugas Siswa Kelas VIII Sekolah Menengah Pertama (SMP) Plus Miftahulhuda Tegalmulya Kecamatan Krangkeng Kabupaten Indramayu

Muijah, (2022) Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Pembentukan Perilaku Jujur Melalui Pembiasaan Pemberian Tugas Siswa Kelas VIII Sekolah Menengah Pertama (SMP) Plus Miftahulhuda Tegalmulya Kecamatan Krangkeng Kabupaten Indramayu. Bachelor thesis, S1 PAI IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
AWALAN DLL.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (431kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAPUS.pdf

Download (489kB) | Preview

Abstract

Dalam proses kegiatan belajar megajar di SMP Plus Miftahulhuda Tegalmulya menggunakan metode resitasi, dengan penggunaan metode resitasi ini diharapkan bisa membentuk perilaku jujur siswa. Namun dalam kenyataannya ketika peneliti melakukan observasi ada sebagian siswa yang belum berperilaku jujur, seperti mencontek pekerjaan rumah ketika diberi PR oleh guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya guru PAI dalam pembentukan perilaku jujur siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama (SMP) Plus Miftahulhuda Tegalmulya Kecamatan Krangkeng Kabupaten Indramayu, untuk mengetahui pembiasaan pemberian tugas siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama (SMP) Plus Miftahulhuda Tegalmulya kecamatan Krangkeng Kabupaten Indramayu, untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat guru PAI dalam membentuk perilaku jujur melalui pembiasaan pemberian tugas siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama (SMP) Plus Miftahulhuda Tegalmulya Kecamatan Krangkeng Kabupaten Indramayu. Upaya guru PAI adalah usaha, akal, ikhtiar untuk mencapai suatu maksud, memecahkan persoalan, mencari jalan keluar. Sedangkan metode resitasi adalah penyajian kembali materi yang sudah di pelajari. Jenis penelitian ini menggunakan deskripstif kualitatif lapangan, yang mengambil lokasi di SMP Plus Mifthulhuda Tegalmulya. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun teknik analisa data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa. Upaya guru PAI dalam pembentukan perilaku jujur di SMP Plus Miftahulhuda Tegalmulya ini sudah berjalan dengan baik, karena aktivitas guru yang dilakukan dalam rangka membimbing, mendidik, mengajar, sesuai dengan keprofesionalannya. Pembiasaan pemberian tugas siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama (SMP) Plus Miftahulhuda Tegalmulya juga berjalan dengan baik karena guru melakukan berbagai cara yakni, memberikan hukuman jika ketika anak tidak mengerjakan tugas atau mencontek. Faktor pendukung dan penghambat guru PAI dalam membentuk perilaku jujur melalui pembiasaan pemberian tugas siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama (SMP) Plus Miftahulhuda Tegalmulya yaitu: kesadaran diri, ketaatan pada agama, kegiatan diluar jam pelajaran, lingkungan sekolah. lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: upaya guru, perilaku jujur, metode resitasi
Subjects: Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 1. Pendidikan Agama Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 10 Jan 2023 02:20
Last Modified: 10 Jan 2023 02:20
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/9166

Actions (login required)

View Item View Item