ANALISIS PENERAPAN E-COMMERCE PADA BT. BATIK TRUSMI CIREBON DAN DAMPAKNYA TERHADAP PENDAPATAN SELAMA MASA PANDEMI COVID-19

Nur Laila, (2022) ANALISIS PENERAPAN E-COMMERCE PADA BT. BATIK TRUSMI CIREBON DAN DAMPAKNYA TERHADAP PENDAPATAN SELAMA MASA PANDEMI COVID-19. Bachelor thesis, S1 Akuntansi Syariah IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
1808205060_1_cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808205060_2_bab1.pdf

Download (391kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808205060_6_bab5.pdf

Download (184kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808205060_7_dafpus.pdf

Download (281kB) | Preview

Abstract

Jumlah UMKM di Indonesia mencapai 99,99% dari total seluruh bisnis yang ada di Indonesia dan memberikan sumbangan sebanyak 57,3% dari total Pendapatan Domestik Bruto sedangkan 70% UMKM mengalami pemberhentian produksi akibat Covid-19. E-commerce memberikan peran bagi pertumbuhan ekonomi di Indonesia, baik bagi pelaku bisnis, konsumen, maupun pemerintah. Dan salah satu peran dari e-commerce bagi pelaku bisnis: Dapat meningkatkan jangkauan pemasaran. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang menjadi rumusan masalah bagaimana penerapan aplikasi e-commerce pada BT. Batik Trusmi dalam memasarkan dan menjual produk pada masa Covid-19 dan apakah penerapan e-commerce pada BT. Batik Trusmi berdampak terhadap pendapatan pada masa Covid-19. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, data yang dikumpulkan dengan observasi, wawancara, dan dokumen. Sumber penelitian ini adalah wawancara dengan beberapa Karyawan di bidang e-commerce dan dokumen penjualan melalui e-commerce pada BT. Batik Trusmi sejak pandemi. Adapun hasil dari penelitian ini yaitu Pertama, penerapan Aplikasi E-Commerce pada BT. Batik Trusmi telah dilakukan sejak tahun 2017 namun sempat terkendala pelaksanaannya pada tahun 2018 hingga pertengahan 2020 dikarenakan lebih mengoptimalkan penjualan secara offline sambil melakukan beberapa evaluasi kembali terhadap sistem e-commerce milik BT. Batik Trusmi, dan kembali diterapkan secara konsisten pada pertengahan tahun 2020 tepatnya saat COVID-19 melanda Indonesia. Kedua, dampak setelah menerapkan e-commerce selama masa pandemi Covid-19 ialah meningkatnya pendapatan yang diperoleh BT. Batik Trusmi sebesar 230% pada periode Juni hingga Desember di tahun 2021 dengan Total Sales E-commerce di tahun 2021 Rp 1.856.281.400.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: E-commerce, Penjualan, Pendapatan, BT. Batik Trusmi, Covid-19
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 06 Feb 2023 08:08
Last Modified: 06 Feb 2023 08:08
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/9502

Actions (login required)

View Item View Item