Peran Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) Dalam Pengaruhnya Menekan Kenakalan Remaja Di Desa Dukuh Kecamatan Kapetakan Kabupaten Cirebon

Hasyim Adnan, (2023) Peran Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) Dalam Pengaruhnya Menekan Kenakalan Remaja Di Desa Dukuh Kecamatan Kapetakan Kabupaten Cirebon. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon S1 PMI.

[img]
Preview
Text
1608305028_1_cover.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1608305028_2_bab1.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1608305028_6_bab5.pdf

Download (994kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1608305028_7_dafpus.pdf

Download (987kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini bertujuan untuk (1) mengetahui bagaimana Sejarah Salaf-Khalaf (waktu terdahulu-waktu sekarang) Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) di Desa Dukuh, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon dari masa ke masa, (2) mengetahui apa saja kegiatan yang dilakukan Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) dalam pengaruhnya menekan kenakalan remaja di Desa Dukuh, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon, (3) melihat bagaimana peran Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) dalam pengaruhnya menekan kenakalan remaja di Desa Dukuh, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah fenomenologi dengan metode analisis deskriptif kualitatif. Penelitian kualitatif ini akan menjelaskan dan menjabarkan peran Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) dalam pengaruhnya menekan kenakalan remaja di Desa Dukuh Kecamatan Kapetakan Kabupaten Cirebon. Objek dalam penelitian ini adalah kelompok Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) yang meliputi sesepuh dari anggota Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan), ketua, anggota, pengurus, juga masyarakat sekitar. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi terlibat, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah pemaparan data, reduksi data, dan pengambilan kesimpulan dengan analisis reflektif. Desa Dukuh, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon, merupakan salah satu wilayah di pesisir utara. Tepatnya satu dari sembilan desa di Kecamatan Kapetakan. Secara sosiologis, masyarakatnya cenderung berwatak keras karena faktor geografis yang panas. Berbeda dengan masyarakat pegunungan, secara sosilogis cenderung lebih berwatak lunak karena faktor geografis yang dingin. Hal ini berkaitan dengan kasus kenakalan remaja yang menonjol di wilayah Kapetakan pada umumnya, khususnya di Desa Dukuh. Selain itu, pengangguran dan kurangnya pendidikan baik umum maupun agama, menjadi faktor tingginya angka kenakalan remaja. Kenakalan remaja merupakan masalah sosial yang menjadi perhatian bersama. Termasuk Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) yang berupaya berkontribusi di tengah masyarakat dalam pengaruhnya menekan kenakalan remaja. Dalam konteks peran, skripsi ini menunjukan bahwa (1) Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) adalah salah satu kelompok sosisal yang terbentuk atas dasar merawat dan mempertahankan warisan tradisi Al-Barzanji (Marhabanan) dari orang-orang terdahulu di Desa Dukuh Kecamatan Kapetakan Kabupaten Cirebon. (2) Kegiatan yang dilakukan oleh Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) adalah kegiatan agama berlatar belakang Islam Nusantara, seperti menyairkan kitab Al-Barzanji (Marhabanan), mengaji kitab Kuning, belajar baca Al-Quran, membuka forum diskusi, dan lain sebagainya. Kegiatan ini adalah sebagai salah satu bentuk upaya kecil dalam menekan masalah kenakalan remaja. Kemudian menangkal kelompok radikal, juga sebagai upaya mempertahankan tradisi Islam Nusantara. Selain itu, melakukan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan respon sosial, seperti kerja bakti. (3) Keberadaan Jamiyah Al-Barzanji (Marhabanan) di tengah masyarakat memberikan kontribusi dan cukup mewarnai corak dakwah Islam di Nusantara. Kegiatan yang fokus pada sosial dan keagamaan, melatih anggota jamiyahnya untuk terus belajar, dan terbiasa berbuat baik kepada lingkungan sekitar. Sehingga peran jamiyah sangat memungkinkan mampu berkontribusi menyelesaikan permasalahan sosial dengan melakukan tindakan-tindakan kolektif.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: peran sosial kelompok, kenakalan remaja, merawat tradisi
Subjects: Filsafat, Psikologi, Agama > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 16 May 2023 01:27
Last Modified: 16 May 2023 01:27
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/10319

Actions (login required)

View Item View Item