PENGARUH KOMUNIKASI BISNIS DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN NASABAH PADA BANK BRI UNIT KARANGAMPEL KABUPATEN INDRAMAYU

DZAKIYAH FAKHAR SUMARNO, (2023) PENGARUH KOMUNIKASI BISNIS DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN NASABAH PADA BANK BRI UNIT KARANGAMPEL KABUPATEN INDRAMAYU. Bachelor thesis, S1 Perbankan Syariah IAIN Syekh Nurjati.

[img]
Preview
Text
1908203236_1_cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908203236_2_bab1.pdf

Download (412kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908203236_6_bab5.pdf

Download (245kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908203236_7_dafpus.pdf

Download (254kB) | Preview

Abstract

DZAKIYAH FAKHAR SUMARNO, NIM: 1908203236 “PENGARUH KOMUNIKASI BISNIS DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN NASABAH PADA BANK BRI UNIT KARANGAMPEL KABUPATEN INDRAMAYU”, 2023 Kepuasan nasabah merupakan suatu perasaan yang dirasakan oleh seorang konsumen atas produk maupun jasa yang diberikan dapat memenuhi atau melebihi harapan dan kepuasan nasabah memberikan pengaruh terhadap kinerja sebuah bank. Salah satu faktor kepuasan nasabah yaitu dapat dilihat dari komunikasi bisnis dan kualitas pelayanan yang diberikan bank terhadap nasabahnya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh komunikasi bisnis dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan nasabah pada Bank BRI Unit Karangampel Kabupaten Indramayu. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan sampel sebanyak 102 orang atau nasabah, Teknik pengambilan data yaitu dengan menyebar angket atau kuesioner. Teknik analisis data yaitu menggunakan bantuan aplikasi SPSS versi 25. Setelah memperoleh data, dilakukan analisis data dengan menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji linearitas, uji regresi berganda, uji t, uji F, dan koefisien determinasi (R2). Hasil pengujian pada penelitian ini yaitu menunjukkan secara parsial bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel Komunikasi Bisnis terhadap Kepuasan Nasabah, di mana nilai thitung sebesar 7,509 > ttabel 1,998 dan nilai Signifikan sebesar 0,000 < 0,05. Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Nasabah, di mana nilai thitung sebesar 2,138 > ttabel 1,998 dan nilai Signifikan sebesar 0,035 < 0,05. Dan secara simultan terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel Komunikasi Bisnis dan Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Nasabah, di mana nilai Fhitung sebesar 74,157 > Ftabel 3,09 dan nilai Signifikan sebesar 0,000 < 0,05. Kata Kunci: Komunikasi Bisnis, Kualitas Pelayanan, dan Kepuasan Nasabah.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 13 Jun 2023 03:29
Last Modified: 13 Jun 2023 03:29
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/10653

Actions (login required)

View Item View Item