ANALISIS KARAKTERISTIK KUALITATIF PADA PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI UMKM Z&J BAKERY

EROS SITI ROSIDAH, (2023) ANALISIS KARAKTERISTIK KUALITATIF PADA PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI UMKM Z&J BAKERY. Bachelor thesis, S1-Akuntansi Syariah.

[img]
Preview
Text
1908205007_1_cover.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908205007_2_bab1.pdf

Download (615kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908205007_6_bab5.pdf

Download (28kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908205007_7_dafpus.pdf

Download (254kB) | Preview

Abstract

Eros Siti Rosidah, NIM : 1908205007, “ANALISIS KARAKTERISTIK KUALITATIF PADA PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI UMKM Z&J BAKERY” , 2023. UMKM merupakan istilah umum pada dunia ekonomi yang merujuk kepada usaha ekonomi produktif yang dimiliki perorangan maupun badan usaha sesuai dengan kriteria yang diterapkan oleh UU No. 20 Tahun 2008. Pencatatan laporan keuangan merupakan hal yang penting dalam dunia usaha baik perusahaan besar maupun perusahaan kecil. Dalam hal ini penting memperhatikan karakteristik kualitatif dalam penyusunan laporan keuangan sehingga memerlukan suatu sistem informasi akuntansi dalam penyaijian laporan keuangan guna menghasilkan pengambilan keputusan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan sistem informasi akuntansi pada UMKM serta penerapan karakteristik kualitatif sstem informasi akuntansi pada UMKM Z&J Bakeri. Penelitian ini menggunakan penelitia kualitatif dengan mengunakan teknik analisis konten. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder, data yang diperoleh dikumpulkan dengan cara interview (wawancara), obserpasi, dan dokumentasi. Adapun hasil penelitian ini : Penerapan sistem informasi akuntansi pada UMKM Z&J Bakery dalam penyusunan laporan keuangannya menggunakan pencatatan secara komputerisasi. Hasil pecatatan laporan yang di sajikan pada berupa data pegawai, data persediaan, data penggajian, data pengeluaran. Pencatatan laporan keuangan yang dihasilkan pada UMKM Z&J Bakeri ini menggunakan dua catatan laporan yaitu laporan posisi keuangan dan laporan laba/rugi. Penerapan pada UMKM Z&J Bakeri sepenuhnya belum memenuhi karakteristik kualitatif dalam penyusunan laporan keuangan yang diantaranya relevan, andal, dapat dibandingkan dan dapat dipahami. Hal ini terjadi karena penyusunan laporan keuangan dari tahun bahkan bulan sebelumnya tidak dapat dibandingkan sehingga dapat menyulitkan penyusunan laporan keuangan yang akan masa depan. Kata Kunci : UMKM, SIA, KARAKTERISTIK KUALITATIF

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 18 Aug 2023 02:07
Last Modified: 18 Aug 2023 02:07
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/11559

Actions (login required)

View Item View Item