MUSDALIFAH APRILIANI, (2023) Pengaruh Pembiayaan Produk Gadai Emas dan Fluktuasi Harga Emas Terhadap Profitabilitas Pada Pegadaian Syariah Tahun 2015-2022 (Studi Kasus Pegadaian Syariah Cipto Kota Cirebon). Bachelor thesis, S1 Perbankan Syariah IAIN Syekh Nurjati.
|
Text
1908203111_1_cover.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
1908203111_2_bab1.pdf Download (326kB) | Preview |
|
|
Text
1908203111_6_bab5.pdf Download (138kB) | Preview |
|
|
Text
1908203111_7_dafpus.pdf Download (272kB) | Preview |
Abstract
MUSDALIFAH APRILIANI, NIM: 1908203111, “PENGARUH PEMBIAYAAN PRODUK GADAI EMAS DAN FLUKTUASI HARGA EMAS TERHADAP PROFITABILITAS PADA PEGADAIAN SYARIAH TAHUN 2015-2022 (STUDI KASUS PEGADAIAN SYARIAH CIPTO KOTA CIREBON)”. Pegadaian syariah dalam mempertahankan usahanya dengan terus menyalurkan pembiayaan berupa produk gadai emas dimasa sulit masyarakat Indonesia dalam mempertahankan kehidupannya, terutama di masa pandemic covid-19 sampai pasca covid. Pegadaian syariah bagi masyarakat sebagai jembatan dalam upaya mendapatkan dana cepat. Hal ini dapat mempengaruhi Pegadaian Syariah Cipto Kota Cirebon dalam memperoleh profitabilitas. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pembiayaan produk gadai emas terhadap profitabilitas pada Pegadaian syariah Cipto Kota Cirebon, untuk mengetahui pengaruh fluktuasi harga emas terhadap profitabilitas pada Pegadaian Syariah Kota Cirebon, untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pembiayaan produk gadai emas dan fluktuasi harga emas secara bersama-sama (simultan) terhadap profitabilitas pada Pegadaian Syariah Kota Cirebon. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data sekunder berupa data pembiayaan gadai emas, fluktuasi harga emas diperoleh dari laporan keuangan Pegadaian Syariah Cipto Kota Cirebon, berdasarkan perhitungan 8 tahun yaitu dari 2015 sampai 2022. Sedangkan teknis analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, uji normalitas, uji heterokedastisitas, uji parsial (t), uji simultan (f), uji regresi linear berganda, dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukan variabel pembiayaan produk gadai emas tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas pada pegadaian syariah dengan nilai sebesar 0,323 > 0,05, fluktuasi harga emas tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas pada pegadaian syariah dengan nilai sebesar 0,496 > 0,05. Dan pembiayaan produk gadai emas dan fluktuasi harga emas tidak berpengaruh secara simultan terhadap Profitabilitas Pegadaian Syariah Kota Cirebon dengan nilai 0.454 > 0,05. Kata Kunci: Pembiayaan produk gadai emas, Fluktuasi harga emas, Profitabilitas
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | rosyidah rosyidah rosyidah |
Date Deposited: | 15 Jan 2024 03:38 |
Last Modified: | 15 Jan 2024 03:38 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/12407 |
Actions (login required)
View Item |