ANALISIS FIQH SIYASAH TERHADAP STRATEGI PENCEGAHAN PAHAM TERORISME DI KOTA CIREBON (Studi Pada Kementrian Agama Kota Cirebon)

Nazar Kholifaturachman, (2023) ANALISIS FIQH SIYASAH TERHADAP STRATEGI PENCEGAHAN PAHAM TERORISME DI KOTA CIREBON (Studi Pada Kementrian Agama Kota Cirebon). Bachelor thesis, S1 Hukum Tata Negara Islam IAIN SNJ.

[img]
Preview
Text
1908206039_1_cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908206039_2_bab1.pdf

Download (949kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908206039_6_bab5.pdf

Download (304kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908206039_7_dafpus.pdf

Download (547kB) | Preview

Abstract

Pemahaman tentang terorisme melibatkan sebuah ideologi yang mendasari penggunaan kekerasan dan tindakan ekstrem guna mencapai tujuan politik atau ideologis tertentu. Biasanya, kelompok-kelompok yang merasa tidak puas dengan keadaan politik atau sosial mengadopsi paham ini untuk mengubah situasi dengan cara ilegal dan merugikan orang lain. Ancaman serius terhadap keamanan dan stabilitas negara dan masyarakat datang dari paham terorisme, yang perlu diberantas secara efisien dan tegas. Tujuan dari penelitian ini ialah untukmengetahui bagaimanan peran dan strategi Kementrian Agama Kota Cirebon terhadap pencegahan terkait pahampaham terorisme serta untuk mengetahui tinjauan Fiqh Siyasah terhadap strategi yang diterapkan oleh Kementreian Agama Kota Cirebon dalam upayanya mencegah paham-paham terorisme. Dalam penelitian yang dilakukan ini penulis menggunakan metode penelitian lapangan (Field Research) dengan menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan ialah melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian dianalisis melalui reduksi data, penyajian data, validitas data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, Kota Cirebon termasuk dalam kawasan zona merah terorisme. Strategi yang diambil Kementrian Agama dalam upayanya mencegah paham terorisme ialah dengan melakukan program Moderasi Beragama yang diharapkan dengan program ini mampu memberikan edukasi mengenai pentingnya rasa saling menghargai dan menghormati terhadap sesama manusia serta mampu mempererat rasa persaudaraan dan menumbuhkan rasa cinta terhadap NKRI. Tinjauan fiqh siyasah terhadap strategi Kementerian Agama Provinsi Lampung dalam mencegah paham radikalisme sudah berjalan sesuai dengan iokum Islam. Agama mengajarkan kepada manusia kedamaian dan kesetidak lawanan satu sama lain, saling hormat menghormati, membangun kesetidak lawanan baik dalam seagama maupun penganut agama di luar agama yang dianutnya. Kata Kunci: Strategi Pencegahan, Terorisme, Kota Cirebon.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 04 Mar 2024 01:24
Last Modified: 04 Mar 2024 01:24
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/12774

Actions (login required)

View Item View Item