Pengaruh Indeks Pembangunan Manusia dan Pengangguran terhadap Kemiskinan di Provinsi Jawa Barat periode 2012-2022

Muhammad Nur Alam, (2024) Pengaruh Indeks Pembangunan Manusia dan Pengangguran terhadap Kemiskinan di Provinsi Jawa Barat periode 2012-2022. Bachelor thesis, S1 Perbankan Syariah IAIN SNJ.

[img] Text
2008204028_1_cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2008204028_2_bab1.pdf

Download (670kB)
[img] Text
2008204028_6_bab5.pdf

Download (459kB)
[img] Text
2008204028_7_dafpus.pdf

Download (941kB)

Abstract

Kemiskinan menjadi isu populer di berbagai daerah di Indonesia termasuk Jawa Barat. Kemiskinan diukur dari tingkat produktivitas yang dimiliki masyarakat guna pemenuhan terhadap kebutuhan mereka berupa konsumsi barang atau jasa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Indeks Pembangunan Manusia dan Pengangguran terhadap Kemiskinan di Provinsi Jawa Barat Periode 2012-2022. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data sekunder berupa Indeks Pembangunan Manusia, Pengangguran dan Kemiskinan. Metode analisis data pada penelitian ini menggunakan regresi linear berganda dengan menggunakan aplikasi IBM SPSS versi 24. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Indeks Pembangunan Manusia berpengaruh secara parsial terhadap Kemiskinan . hal ini dibuktikan dengan nilai thitung > ttabel yaitu 4.552 > 1.860 dan nilai signifikansinya < 0.05 yaitu 0.002. Pengangguran tidak berpengaruh secara parsial terhadap kemiskinan dengan nilai thitung < ttabel yaitu 1.110 < 1.860 dan nilai signifikansinya > 0.05 yaitu 0.239. Sedangkan berdasarkan hasil uji simultan, maka dapat disimpulkan bahwa Indeks Pembangunan Manusia dan Pengangguran memiliki pengaruh secara simultan terhadap Kemiskinan. Hal ini ditunjukkan dengan nilai Fhitung > Ftabel yaitu 10.839 > Ftabel 4.46 dengan taraf signifikansi 0.002 < 0.05. Serta koefisien determinasi nilai Adjusted R2 menunjukan angka 0.663. Hal ini menunjukan bahwa pengaruh Indeks Pembangunan Manusia dan Pengangguran terhadap kemiskinan sebesar 66.3% sedangkan 33.7% sisanya ditentukan oleh faktor atau variabel selain yang ada di dalam penelitian ini.. Kata Kunci : Indeks Pembangunan Manusia, Pengangguran, Kemiskinan

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 15 May 2024 02:47
Last Modified: 15 May 2024 02:54
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/13130

Actions (login required)

View Item View Item