FITRIA DWI DESTIANI, (2024) ANALISIS RASIO KEUANGAN PADA PERUSAHAAN SUBSEKTOR ENERGI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA SEBELUM DAN SELAMA TERJADINYA INVASI RUSIA UKRAINA. Bachelor thesis, S1-Akutansi Syariah IAIN SNJ.
Text
2008205064_1_cover.pdf Download (1MB) |
|
Text
2008205064_2_bab1.pdf Download (503kB) |
|
Text
2008205064_6_bab5.pdf Download (199kB) |
|
Text
2008205064_7_dafpus.pdf Download (432kB) |
Abstract
Pengaruh dari perang Rusia dan Ukraina memiliki dampak langsung bagi perekonomian negara di Asia Tenggara, khususnya dalam minyak bumi, karena Rusia menjadi negara pengekspor lebih dari 10% dari total minyak dunia. Tidak hanya menimbulkan bencana ekonomi bagi Rusia, dampaknya juga mengancam ekonomi global, mengguncang pasar keuangan. Pasar saham di Indonesia juga akan terpengaruh karena besarnya cakupan bursa efek dari negara Eropa dan Amerika di seluruh dunia serta luasnya cabang perusahaan yang berada di Indonesia. Hal ini juga akan mengakibatkan terjadinya perubahan kinerja keuangan perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini aadalah metode penelitian kuantitatif. Data yang digunakan merupakan data sekunder berupa laporan keuangan yang dipublikasikan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Populasi penelitian yaitu perusahaan subsektor energi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2021-2022 sebanyak 82 perusahaan. Pemilihan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Sampel yang terpilih sebanyak 21 perusahaan. Analisis data yang digunakan yaitu statistik deskriptif , uji normalitas, uji beda dengan uji paired sample t-test dan uji Wilcoxon signed rank test, dan diolah menggunakan aplikasi IBM SPSS versi 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Return On Assets (ROA) yang diuji menggunakan uji paired sample t-test dengan nilai Asymp.Sig (2-Tailed) sebesar 0,922 atau > 0,05 sehingga tidak terdapat perbedaan kinerja keuangan sebelum dan selama invasi Rusia Ukraina. Sedangkan untuk variabel Current Ratio (CR), Debt to Eqity Ratio (DER), dan Total Asset Turn-Over (TATO) yang diuji menggunakan uji Wilcoxon signed rank test, dua diantara tiga variabel tersebut terdapat perbedaan yaitu variabel CR dan DER. Kata Kunci: Analisis Rasio Keuangan, Return On Assets, Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Total Asset Turn-Over, Invasi Rusia Ukraina.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam |
Depositing User: | rosyidah rosyidah rosyidah |
Date Deposited: | 25 Jun 2024 06:58 |
Last Modified: | 25 Jun 2024 06:58 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/13434 |
Actions (login required)
View Item |