Pengaruh Suku Bunga Dan Inflasi Terhadap Profitabilitas Pada Bank Muamalat Indonesia Periode 2015-2022

Ratna Wati, (2024) Pengaruh Suku Bunga Dan Inflasi Terhadap Profitabilitas Pada Bank Muamalat Indonesia Periode 2015-2022. Bachelor thesis, S1 Perbankan Syariah IAIN Syekh Nurjati.

[img] Text
2008203013_1_cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2008203013_2_bab1.pdf

Download (323kB)
[img] Text
2008203013_6_bab5.pdf

Download (170kB)
[img] Text
2008203013_7_dafpus.pdf

Download (355kB)

Abstract

Profitabilitas perusahaan dapat dipengaruhi oleh berbagai macam faktor. Faktor-faktor tersebut dapat berasal baik dari dalam atau luar perusahaan. Investor menginginkan profitabilitas yang menjanjikan dari suatu perusahaan. Oleh sebab itu, manajer suatu perusahaan harus dapat mempertimbangkan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi profitabilitas perusahaannya. Pengaruh yang diberikan faktor internal dan eksternal terhadap perusahaan-perusahaan di Indonesia tentu akan berbeda dengan pengaruhnya secara khusus pada sektor industri. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari variabel suku bunga dan inflasi terhadap profitabilitas pada bank muamalat Indonesia yang diambil dari faktor eksternal. Pentingnya profitabilitas bank syariah harus terlihat berdasarkan sudut pandang makroekonomi dan kekuatan kerangka moneter. Terlebih lagi, bank syariah mempunyai makna kemaslahatan yang tidak dimilki oleh perspektif bank lain. Dan sebagai pakar moneter, Bank Indonesia bertugas menjaga keamanan suku bunga dan inflasi yang bertujuan untuk menjamin keberlangsungan perekonomian secara keseluruhan tetap baik. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data panel. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik, Bank Indonesia dan Bank Muamalat Indonesia yang merupakan data time series dari tahun 2015-2022. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis linear berganda, uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel suku bunga (X1) berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas pada bank muamalat Indonesia (Y) dibuktikan dengan menggunakan dasar keputusan bahwa thitung > ttabel = 2,596 > 2,045 dan signifikansi (0,015 < 0,05), dan berdasarkan teori klasik bunga juga disebut pasar spekulasi, di mana bunga berarti biaya penggunaan atau pemeliharaan cadangan yang dapat diperoleh dan tentunya suku bunga berpengaruh terhadap profitabiltas. Pada variabel inflasi (X2) berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas pada bank muamalat Indonesia (Y) dibuktikan dengan menggunakan dasar keputusan bahwa thitung > ttabel = 2,266 > 2,045 dan signifikansi (0,031 < 0,05), dan berdasarkan teori kuantitas sebagai sebuah teori moneter yang menggambarkan inflasi karena banyaknya uang tunai yang tersedia untuk digunakan yang mana pencegahan angka inflasi dapat mempengaruhi kemajuan suatu profit dalam perbankan. Pada pengujian pengaruh variabel suku bunga dan inflasi mempengaruhi secara simultan atau bersama-sama terhadap profitabilitas pada bank muamalat Indonesia dibuktikan dengan menggunakan dasar keputusan bahwa nilai pada Fhitung > Ftabel atau 16,323 > 3,32. Hal ini diperkuat dengan hasil uji koefisien determinasi sebesar 0,530 atau 53%. Kata Kunci: BI rate, inflasi, profitabilitas

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 30 Jul 2024 01:19
Last Modified: 30 Jul 2024 01:19
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/13692

Actions (login required)

View Item View Item