PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TGT (TEAMS GAMES TOURNAMENTS) DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOSAKATA SISWA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS POKOK BAHASAN THINGS IN THE CLASSROOM DI KELAS IV SD NEGERI I KARANGWANGUN KECAMATAN BABAKAN KABUPATEN CIREBON

Robiatul Adawiyah, (2012) PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TGT (TEAMS GAMES TOURNAMENTS) DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOSAKATA SISWA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS POKOK BAHASAN THINGS IN THE CLASSROOM DI KELAS IV SD NEGERI I KARANGWANGUN KECAMATAN BABAKAN KABUPATEN CIREBON. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
ROBIATUL ADAWIYAH_58471374__ok.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Robiatul Adawiyah : Penggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TGT (Teams Games Tournaments) Dalam Meningkatkan Kemampuan Kosakata Siswa Pada Pembelajaran Bahasa Inggris Pokok Bahasan Things In The Classroom di Kelas IV SD Negeri I Karangwangun Kecamatan Babakan Kabupaten Cirebon. Penelitian ini dilatarbelakangi perlunya dilakukan perbaikan dalam meningkatkan kemampuan kosakata siswa pada pembelajaran Bahasa Inggris di Sekolah Dasar yang masih rendah dan belum mencapa nilai KKM, masih rendahnya minat siswa dalam pembelajaran Bahasa Inggris peneliti mencoba menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TGT (Teams Games Tournamnets). Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh data tentang peningkatan kemampuan kosakata siswa dalam pembelajaran Bahasa Inggris melalui penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe TGT. Pembelajaran kooperatif model TGT merupakan salah satu tipe atau model pembelajaran kooperatif yang mudah diterapkan, melibatkan aktivitas seluruh siswa tanpa ada perbedaan status, melibatkan peran siswa sebagai tutor sebaya, dan mengandung unsur permainan Aktivitas belajar dengan model TGT memungkinkan siswa dapat belajar lebih rileks di samping menumbuhkan tanggung jawab, kerjasama, persaingan sehat dan keterlibatan belajar. Ciri khas yang membedakan metode pembelajaran kooperatif tipe TGT dengan metode pembelajaran yang lainnya adalah adanya turnamen yang mempertandingkan antar kelompok. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini dilaksanakan sebanyak tiga siklus. Lokasi penelitian ini adalah SD Negeri I Karangwangun Kecamatan Babakan Kabupaten Cirebon. Jenis data dalam penelitian ini menggunakan data kualitatif dan data kuantitatif, sumber data adalah dengan menggunakan data teoritik yaitu dengan pengambilan data yang dilakukan dari buku-buku keperpustakaan dengan masalah yang diteliti dan data empirik yaitu data yang diperoleh dari hasil penelitian secara langsung, metode pengumpulan data menggunakan observasi, dokumentasi dan tes, analisi data yang digunakan yaitu dengan menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian dari pokok bahasan ini pada nilai hasil belajar siswa mengalami peningkatan, yaitu siklus I memperoleh nilai rata-ratanya 59,83 pada siklus II memperoleh nilai rata-rata 62,6 dan pada siklus III meningkat menjadi lebih baik sebesar 75,3. Hal ini dapat dikatakan tercapai (tuntas) karena hasil pada siklus III telah mencapai nilai rata-rata diatas KKM yaitu sebesar 75,3 sehingga tingkat penguasaan dan ketuntasan hasil belajar yang sangat baik. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe TGT (Teams Games Tournaments) pada pokok bahasan things in the classroom dalam pembelajaran Bahasa Inggris dapat meningkatkan kemampuan kosakata siswa di kelas IV SD Negeri I Karangwangun kecamatan Babakan Kabupaten Cirebon. Berdasarkan dari penelitian tindakan kelas yang telah dilaksanakan, maka dapat disimpulkan sebagai barikut (1) meningkatnya tingkat aktivitas siswa dari tiap siklus; (2) berdasarkan hasil belajar dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TGT dalam meningkatkan kemampuan kosakata siswa memparoleh hasil belajar yang baik dan dapat dikatakan berhasil; (3) penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe TGT dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran Bahasa Inggris dari tiap siklusnya.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 24 Mar 2017 02:33
Last Modified: 07 Jun 2017 02:04
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/1373

Actions (login required)

View Item View Item