GERAKAN IKHWANUL MUSLIMIN DALAM PEMBAHARUAN ISLAM DI SUDAN TAHUN 1940-1970

LIZA AZIZAH, (2024) GERAKAN IKHWANUL MUSLIMIN DALAM PEMBAHARUAN ISLAM DI SUDAN TAHUN 1940-1970. Bachelor thesis, S1-SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM.

[img] Text
2008301070_1_cover.pdf

Download (730kB)
[img] Text
2008301070_2_bab1.pdf

Download (329kB)
[img] Text
2008301070_6_bab5.pdf

Download (223kB)
[img] Text
2008301070_7_dafpus.pdf

Download (166kB)

Abstract

Secara Historis, Sudan bukanlah negara Islam. Sebagian besar penduduknya beragam Kristen di bawah pemerintahan kerajaan Kristen. Pada abad ke-13 sampai 14 banyak imigran bangsa Arab yang datang dan menetap di Nubia, mulai menyebarkan Islam dengan proses perdagangan dan hubungan perkawinan dengan bangsa pribumi. Seiring dengan perkembangan zaman muncullah sebuah gerakan pembaharuan Politik Islam yaitu Ikhwanul Muslimin, gerakan ini sangat berpengaruh bagi kehidupan sosial politik di Sudan. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini yaitu bagaimana Sejarah Gerakan Ikhwanul Muslimin di Sudan dan bentuk Islamisasi yang dilakukan Ikhwanul Muslimin di Sudan tahun 1940-1970. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori pembaharuan Islam. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian sejarah meliputi: Heuristik, Kritik, Interpretasi, dan Historiografi sehingga dalam penyusunan skripsi ini peneliti mampu menyajikan tulisan yang mudah dipahami. Hasil Penelitian yang telah dilakukan adalah sejarah berdirinya gerakan Ikhwanul Muslimin oleh Hasan Al Banna pada tahun 1928 di Mesir, yang mengibarkan sayapnya dalam berdakwah ke negara Sudan dengan membentuk kelompok mahasiswa Sudan di Mesir. Membentuk gerakan resmi Ikhwanul Muslimin Sudan pada tanggal 21 Agustus 1954 sebagai kelompok gerakan Islam Modern di Sudan. Bentuk Islamisasi yang digunakan yaitu mendirikan partai politik ICF (Islamic Charter Front) dan IFC (Islamic Front Constitution) yang berpartisipasi di pemerintahan dan berkoalisi dengan beberapa partai tradisonal dan gerakan serikat di Sudan.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Filsafat, Psikologi, Agama > BL Religion
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Sejarah Kebudayaan Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 15 Aug 2024 07:53
Last Modified: 15 Aug 2024 07:53
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/14363

Actions (login required)

View Item View Item