Iik Fastabiqul Khoirot, (2013) PENGARUH PENERAPAN PENILAIAN OTENTIK (AUTHENTIC ASSESSMENT) TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA (Study Eksperimen di kelas VIII MTsN Babakan Ciledug Cirebon). Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
IIK FASTABIQUL KHOIROT_58451112_ok.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Iik Fastabiqul Khoirot: PENGARUH PENERAPAN PENILAIAN OTENTIK (AUTHENTIC ASSESSMENT) TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA (Study Eksperimen di kelas VIII MTsN Babakan Ciledug Cirebon) Disadari bahwa sistem penilaian siswa yang masih sering terjadi di sekolahsekolah hanya sebatas memberikan nilai dan tanda benar atau salahnya saja tanpa ditindaklanjuti oleh guru, sehingga siswa tidak tahu pasti letak kesalahannya. Sesungguhnya, penilaian hasil belajar peserta didik yang dilakukkan oleh guru selain untuk memantau proses , kemajuan, dan perkembangan hasil belajar peserta didik sesuai dengan potensi yang dimiliki, juga sebagai umpan balik (feedback) kepada guru agar dapat menggunakan perencanaan dan proses program pembelajaran. Penilaian otentik adalah penilaian berbasis kelas, yang menekankan penilaian yang dilakukan pada proses belajar siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan penilaian otentik di MTsN Babakan Ciledug Cirebon, prestasi belajar siswa pada mata pelajaran matematika di MTsN Babakan Ciledug Cirebon, dan seberapa besar pengaruh dari penerapan penilaian otentik terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran matematika di MTsN Babakan Ciledug Cirebon. Kerangka berpikir di dalam penelitian ini adalah bahwa peneliti menggunakan penilaian otentik untuk diterapkan pada pembelajaran di sekolah sebagai acuan atau feedback bagi guru atau pendidik kepada para siswanya. Dimana penilaian otentik ini mempunyai kumpulan data hasil pembelajaran sehari-hari siswa yang dilakukan oleh guru atau pendidik. Sehingga penilaian yang dilakukan oleh guru-pun lebih nyata untuk siswa atau anak didik mereka. Teknik pengumpulan data melalui tiga tahap yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan, dan tahap analisis. Pada tahap perencanaan peneliti merencanakan halhal apa yang diperlukan dalam penelitian ini. Kemudian, Pada tahap pelaksanaan peneliti menerapkan penilaian otentik pada kelas sampel. Dan pada tahap terakhir yaitu tahap analisis, peneliti menganalisis data yang diperoleh setelah melaksanakan penerapan penilaian otentik terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran matematika. Konklusi dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh yang signifikan antara penerapan penilaian otentik terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran matematika. Hal ini ditunjukan dengan hasil analisis data regresi dengan persamaan Ŷ = 60,4 + 0.870 . Pada perhitungan uji koreasi diperoleh rhitung = 0,438 sedangkan rtabel = 0,304 dikategorikan sedang, sehingga dari koefesien korelasi terbukti adanya hubungan antara variabel X dengan variabel Y. berdasarkan uji korelasi tersebut diperoleh koefesien determinasi sebesar 19,2% artinya bahwa pengaruh penerapan penilaian otentik terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran matematika sebesar 19,2%. Hal ini menunjukan bahwa penerapan penilaian otentik cukup mempengaruhi terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran matematika , sedangkan sisanya ditentukan oleh faktor lain. Diperoleh Fhitung > Ftabel, maka tolak H0 dan terima Ha . dengan demikian terdapat pengaruh yang signifikan antara penerapan penilaian otentik terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran matematika
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Depositing User: | tuti alawiyah alawiyah |
Date Deposited: | 31 Mar 2017 02:55 |
Last Modified: | 07 Jun 2017 06:55 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/1473 |
Actions (login required)
View Item |