Konflik Pangeran Mangkunegara I dengan Pangeran Mangkubumi Dalam Pupuh ke 10-15 Naskah Babad Kemalon Tahun 1743-1753.

Dila Padilatunnisa, (2025) Konflik Pangeran Mangkunegara I dengan Pangeran Mangkubumi Dalam Pupuh ke 10-15 Naskah Babad Kemalon Tahun 1743-1753. Bachelor thesis, SI- Sejarah Kebudayaan Islam UINSSC.

[img] Text
2008301085_1_cover.pdf

Download (958kB)
[img] Text
2008301085_2_bab1.pdf

Download (536kB)
[img] Text
2008301085_6_bab5.pdf

Download (395kB)
[img] Text
2008301085_7_dafpus.pdf

Download (522kB)

Abstract

Konflik yang terjadi antara Pangeran Mangkunegara I dan Pangeran Mangkubumi terjadi pada Tahun 1752. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan kedekatan Pangeran Mangkunegara I dan Pangeran Mangkubumi serta menjelaskan awal konflik antara keduanya, yang terdapat dalam naskah Babad Kemalon, pupuh ke 10-15. Metode penelitian yang digunakan terdiri dari empat tahap, diantaranya: Pertama, Heuristik yaitu tahap pengumpulan data primer dan data sekunder. Kedua, Verifikasi yaitu tahap Kritik internal dan eksternal. Ketiga, Interpretasi atau penafsiran data yang disusun menjadi rangkaian kata yang mengandung fakta. Keempat, Historiografi yaitu penulisan sejarah. Adapun hasil dari penelitian ini ialah: Pertama, Hubungan aliansi Pangeran Mangkunegara I dan Pangeran Mangkubumi sebagaimana tercatat dalam Pupuh ke 10-15 Naskah Babad Kemalon, yang dimana kedua tokoh ini awalnya menjalin aliansi erat pada tahun 1743, dalam perjuangan melawan VOC dan Paku Buwono II, yang berhasil merebut wilayah strategis. Kedua, Konflik antara Pangeran Mangkunegara I dan Pangeran Mangkubumi yang terjadi akibat konflik personal, seperti ketidak jujuran Pangeran Mangkunegara I terkait hasil rampasan perang berupa dua penari bedhaya. Konflik ini diperburuk oleh strategi devide et impera yang diterapkan VOC, sehingga Pangeran Mangkunegara I memutuskan untuk berpisah pada tanggal 17 Maret 1753.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Pangeran Mangkunegara I, Konflik, Babad Kemalon.
Subjects: Filsafat, Psikologi, Agama > BL Religion
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Sejarah Kebudayaan Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 22 Jul 2025 04:10
Last Modified: 22 Jul 2025 04:10
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/15450

Actions (login required)

View Item View Item