PENGARUH PENGGUNAAN STRATEGI PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP KREATIVITAS BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN MATEMATIKA (Studi Eksperimen di Kelas X SMA Negeri I Jatibarang Kab. Indramayu)

LIYA FADLIYAH, (2012) PENGARUH PENGGUNAAN STRATEGI PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP KREATIVITAS BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN MATEMATIKA (Studi Eksperimen di Kelas X SMA Negeri I Jatibarang Kab. Indramayu). Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
LIYA FADLIYAH_07450774_ok.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

LIYA FADLIYAH : “Pengaruh Penggunaan Strategi Pembelajaran Berbasis Masalah Terhadap Kreativitas Belajar Siswa dalam Mata Pelajaran Matematika (Studi Eksperimen di Kelas X SMA Negeri I Jatibarang Kab. Indramayu)”. Kurangnya variatif strategi pembelajaran menyebabkan berbagai macam masalah yang sering sekali terjadi. Masalah yang diajukan dalam matematika adalah masalah realistic dan relevan. Dengan demikian adanya kreativitas dalam berfikir yang dimiliki oleh siswa tentu dapat menghilangkan berbagai macam persoalan yang ada dalam proses belajar seperti kejenuhan siswa ketika melakukan proses pembelajaran, dan kurangnya pemahaman yang mereka pelajari. Sesuai dengan permasalahan yang dirumuskan, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh dari penggunaan strategi pembelajaran terhadap kreativitas belajar siswa berupa strategi pembelajaran berbasis masalah pada pokok bahasan trigonometri. Selain itu peneliti ingin mengetahui seberapa besar ketertarikan siswa terhadap strategi pembelajaran berbasis masalah ini serta seberapa besar kreativitas siswa setelah diterapkannya strategi pembelajaran tersebut. Pelajaran matematika merupakan pelajaran yang dianggap sulit oleh kebanyakan siswa. Untuk itu, agar kemapuan siswa dan kreativitas dalam belajarnya menjadi meningkat perlu diterapkan suatu strategi yang sesuai yang belum pernah mereka terima, sehingga timbul suatu ketertarikan dalam belajar. Salah satu strategi yang dapat diterapkan yaitu strategi pembelajaran berbasis masalah yang didalamnya mengandung daya tarik agar siswa bisa terlibat langsung pada kejadian-kejadian yang nyata. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas kelas X SMAN I jatibarang kabupaten indramayu. Pengambilan sampel dalam penelitian ini, peneliti menggunakan teknik purposive sample yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan atau kriteria tertentu. Dalam pengumpulan data penulis melakukan hal-hal berikut yaitu pemberian tes berupa naskah soal dan penyebaran angket pada sampel tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan strategi pembelajaran berbasis masalah terhadap kreatiitas belajar siswa yang signifikan. Hal ini dapat dilihat dari besarnya kreativitas belajar siswa dalam mata pelajaran matematika dengan menggunakan strategi pembelajaran berbasis masalah yaitu sebesar 35,2 % dan selebihnya yaitu 64,8 % dipengaruhi oleh variabel lain. Berdasarkan hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa t hitung > t tabel yaitu 3,901 > 2,052, maka Ho ditolak. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa strategi pembelajaran berbasis masalah berpengaruh terhadap peningkatan kreativitas belajar siswa dalam mata pelajaran matematika yaitu sebesar 35,2 % dan selebihnya yaitu 64,8 % dipengaruhi oleh variabel lain

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 04 Apr 2017 01:57
Last Modified: 06 Jun 2017 06:20
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/1549

Actions (login required)

View Item View Item