Muh Zaki Friadi, (2025) Ikhwanul Muslimin Dan Pengaruhnya Terhadap Gerakan Tarbiyah Di Indonesia. Bachelor thesis, SI- Sejarah Kebudayaan Islam UINSSC.
![]() |
Text
2008301044_1_cover.pdf Download (592kB) |
![]() |
Text
2008301044_2_bab1.pdf Download (386kB) |
![]() |
Text
2008301044_6_bab5.pdf Download (164kB) |
![]() |
Text
2008301044_7_dafpus.pdf Download (245kB) |
Abstract
Gerakan Ikhwanul Muslimin didirikan di Ismailiyah 1928 oleh Hasan al-Banna, dan mengalami perkembangan yang signifikan di beberapa kota di Mesir, sehingga Ikhwanul Muslimin menjadi gearakan nasional. Gerakan Tarbiyah berawal dari gerakan dakwah dan mengalami perkembangan pada era 1980-an dengan masuknya ke organisasi kampus dalam memperluas dakwah. Berdirinya Gerakan Tarbiyah dipengaruhi oleh Ikhwanul Muslimin dikarenakan muncul dari halaqah-halaqah, dan menerapkan sistem kaderisasi selektif seperti usroh. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana sejarah Ikhwanul Muslimin dan pengaruhnya terhadap Gerakan Tarbiyah di Indonesia, baik dari segi ideologi, pengkaderan atau metode pembinaan, jaringan keterkaitan serta pengaruh sosial politik. Adapun penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang meliputi beberapa tahapan: (1) Heuristik, proses pengumpulan data. (2) Verifikasi atau kritik Sejarah, menilai kebenaran data-data sejarah. (3) Interpretasi, penulis melakukan analisis dan penyusunan kembali fakta sejarah. (4) Historiografi, menuliskan fakta sejarah secara berurutan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ikhwanul Muslimin memiliki pengaruh yang signifikan dalam membentuk ideologi dan strategi dakwah Gerakan Tarbiyah di Indonesia. Meskipun demikian, Gerakan Tarbiyah harus beradaptasi dengan kondisi sosial dan politik di Indonesia untuk menjaga relevansi dan efektivitasnya dalam mencapai tujuan dakwah serta pembangunan umat. Kesimpulannya, meskipun ada pengaruh kuat dari Ikhwanul Muslimin, Gerakan Tarbiyah terus berkembang dengan memperhatikan konteks lokal yang dinamis.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Gerakan Tarbiyah, Ikhwanul Muslimin, Usroh, Halaqah |
Subjects: | Filsafat, Psikologi, Agama > BL Religion |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Sejarah Kebudayaan Islam |
Depositing User: | H. Tohirin S.Ag |
Date Deposited: | 23 Jul 2025 04:05 |
Last Modified: | 23 Jul 2025 04:05 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/15537 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |