PELAKSANAAN QARD̟ DALAM PERSPEKTIF MAZ̍HAB SYAFI’I PADA LEMBAGA KEUANGAN SYARIAH DI INDONESIA

NIA FITRIYANI, (2015) PELAKSANAAN QARD̟ DALAM PERSPEKTIF MAZ̍HAB SYAFI’I PADA LEMBAGA KEUANGAN SYARIAH DI INDONESIA. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI NIA FITRIYANI MEPI (WM BLM).pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

NIA FITRIYANI NIM.14112220180: “PELAKSANAAN QARD̟ DALAM PERSPEKTIF MAZ̍HAB SYAFI’I PADA LEMBAGA KEUANGAN SYARIAH DI INDONESIA”, Skripsi 2015. Kajian pada bidang fikih tidak terlepas dari pemikiran para Imam yang telah melahirkan berbagai gagasan besar, kemudian diikuti oleh para pengikutnya yang terkumpul dalam suatu maz̍hab. Fikih klasik seperti fikih muamalah dari pemikiran ulama terdahulu hingga saat ini banyak dikaji oleh umat muslim. Salah satu akad muamalah yang dikaji adalah akad qard̟. Para ulama sepakat bahwa konsep qard̟ adalah mengutangkan sesuatu dengan syarat si penerima diharapkan mengembalikannya dengan barang yang serupa. Transaksi utang piutang dalam masyarakat sudah lazim ditemui tetapi praktek utang piutang tersebut masih banyak dilakukan oleh seseorang kepada rentenir yang mengandung ribȃ. Praktek ribȃ yang terjadi pada utang piutang adalah ribȃ nasiʽah yang berarti bunga pada uang pinjaman. Hal tersebut jelas bertentangan dengan syariah Islam. Ulama Syafi‟i memandang haram pada tambahan pelunasan utang, karena hakikatnya utang piutang adalah halal selama tidak mengandung ribȃ. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk membahas pelaksanaan qard̟ dalam perspektif maz̍hab Syafi‟i pada lembaga keuangan syariah di Indonesia. Metode penelitian ini adalah mengadakan studi kepustakaan dengan mengumpulkan sejumlah data yang berhubungan dengan judul skripsi. Adapun sumber data primer dalam penelitian ini adalah kitab Fat̟ul Muʽin karya Zainuddin bin Abdul Aziz yang ber-maz̍hab Syafi‟i. Data sekundernya adalah data-data yang berkaitan dengan judul skripsi ini. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa maz̍hab Syafi‟i banyak di ikuti oleh umat Muslim dengan metode istinbat̟ al-ah̟kam-nya yang mudah menyesuaikan dengan keadaan. Kemudian Syafiʽiyah tidak memberikan penjelasan secara terperinci mengenai qard̟. Pelaksanaan qard̟ di lembaga keuangan syariah menggunakan konsep yang tidak hanya berdasarkan satu pendapat maz̍hab, akan tetapi dari pendapat beberapa ulama maz̍hab. Kata Kunci : qard̟, maz̍hab, lembaga keuangan syariah.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 06 Jan 2017 04:42
Last Modified: 12 Jun 2017 04:34
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/197

Actions (login required)

View Item View Item