AHMAD MAROGHI, (2015) PELAKSANAAN SUPERVISI INTERNAL DALAM PENGEMBANGAN KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN (KTSP) DI MTs AT-TAUBAT DESA CIDAHU KECAMATAN PASAWAHAN KABUPATEN KUNINGAN. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
Ahmad Maroghi.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
AHMAD MAROGHI : Berdasarkan studi pendahuluan yang penulis lakukan di MTs At-Taubat Cidahu Kecamatan Pasawahan Kabupaten Kuningan, ditemukan bahwa kepala sekolah mempunyai peranan penting sebagai supervisor yang memberi bimbingan, bantuan dan pengawasan dan penilaian pada masalah-masalah pengajaran yang berupa perbaikan program pengajaran dan kegiatan-kegiatan pendidikan pengajaran untuk dapat menciptakan situasi belajar mengajar yang lebih baik yang sesuai dengan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP). Fenomena yang terjadi di lapangan membuat penulis terdorong untuk meneliti tentang kinerja kepala sekolah dalam membantu guru mengembangkan proses kegiatan belajar-mengajarnya, menerjemahkan dan mengembangkan kurikulum dalam proses belajar mengajar, serta membantu guru dalam mengembangkan staf sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui data mengenai peranan kepala sekolah sebagai supervisor dalam membantu guru-guru dalam belajar bagaimana meningkatkan kemampuan dan kapasitasnya sebagai guru yang profesioanl. Penelitian ini menggunakan metode penelitian library research (penelitian/studi pustaka) dan field research (penelitian lapangan) dengan pendekatan kualitatif deskriptif serta menggunakan teknis analisis isi (content analisys) berupa empat langkah yaitu: pengumpulan data, reduksi data, display data dan conclusy data atau pengambilan kesimpulan. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, studi dokumentasi dan studi pustaka. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa 1) peran dan tanggung jawab kepala sekolah dalam suatu lembaga sekolah sangatlah penting, maju tidaknya mutu pendidikan sekolah tersebut tergantung oleh kepala sekolah itu sendiri dan seluruh staff guru yang ada di MTs At-Taubat. Sehingga perlunya kerja sama antara kepala sekolah dengan seluruh staff guru untuk menjadikan sekolah itu maju dan berkembang sesuai dengan visi dan misi yang telah diterapkan bersama. 2) dalam usaha membina guru dalam mengembangkan kompetensi sumber daya guru dalam profesi mengajar, kepala sekolah berperan penting dalam hal ini, karena kepala sekolah harus membantu guru dalam menerjemahkan kurikulum dari pusat kedalam bahasa mengajar, dan membantu guru dalam meningkatkan program belajar mengajar dengan merancang program belajar mengajar, melaksanakan proses belajar mengajar dan menilai proses hasil belajar. 3) dengan adanya pelaksanaan teknik-teknik supervisi dalam pembelajaran memudahkan kepala sekolah untuk mengetahui masalah dan tantangan yang dihadapi oleh pendidik. 4) dengan adanya evaluasi guru yang disupervisi dimaksudkan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan antara kemampuan, keterampilan dan disiplin kerja guru sebelum dan sesudah disupervisi. Kata Kunci : Supervisi, Kurikulum KTSP, Siswa
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 6. Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial |
Depositing User: | tuti alawiyah alawiyah |
Date Deposited: | 12 Apr 2017 07:50 |
Last Modified: | 12 Apr 2017 07:50 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/2076 |
Actions (login required)
View Item |