AMI BARRA RUBIANTI CHOERUNNISA, (2015) PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN INDIVIDUAL UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS TERPADU DI KELAS VIII MTs SALAFIYAH BODE PLUMBON. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
AMI BARA.pdf Download (6MB) | Preview |
Abstract
AMI BARRA RUBIANTI CHOERUNNISA : Selama ini guru mengalami banyak kendala dalam pelajaran IPS Terpadu salah satu faktornya adalah pembelajaran yang digunakan oleh guru masih dominan menggunakan pembelajaran klasikal. Padahal hakikatnya dalam setiap siswa berbeda secara individu baik dalam prestasi belajarnya maupun kemampuan potensialnya. Perbedaan anak didik secara individu tersebut memberikan wawasan kepada guru bahwa strategi pembelajaran harus memperhatikan perbedaan anak didik pada aspek individu. Salah satu bentuk pemikiran untuk menangani persoalan tersebut adalah prinsip pendekatan individualisasi. Pendekatan individual mempunyai arti yang sangat penting bagi kepentingan pengajaran. Pengelolaan kelas sangat memerlukan pendekatan individual ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peningkatan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS Terpadu di kelas VIII E MTs Salafiyah Bode Plumbon dengan menggunakan metode Pembelajaran Individual. Dalam Pembelajaran Individual, setiap siswa belajar dengan kecepatan sesuai dengan kemampuan mereka sendiri, setiap siswa bisa belajar sendiri tanpa atau sedikit bantuan dari pengajar, dan siswa diberi paket pelajaran yang sudah terprogram untuk kebutuhan individu mereka. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK), sedangkan dalam pengumpulan data dilaksanakan dengan teknik test, observasi, dan angket. Adapun tahapan-tahapan dalam penelitian tindakan kelas ini adalah dengan melaksanakan perencanaan., pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi pada tiap siklusnya Pada pelaksanaan tindakan yang dilakukan secara tiga siklus, terjadi peningkatan hasil belajar. Hasil belajar siswa pada tindakan siklus I menunjukkan bahwa 16 orang siswa (64%) dari 25 siswa dinyatakan telah lulus. Pada pelaksanaan tindakan siklus II, diperoleh 18 orang siswa (72%) dinyatakan telah lulus. Dan pada pelaksanaan siklus III, diperoleh 23 orang siswa (92%) dinyatakan lulus. Sedangkan Rata-rata kelas Siklus I,II, dan III juga mengalami peningkatan yakni 69%, 75,2% dan 83,4%. Dari hasil observasi aktivitas siswa pada siklus I memperoleh 60%, siklus II 72%,dan siklus III sebanyak 86%. Pada Hasil kerja guru siklus I diperoleh 66%, siklus II 74%,dan siklus III 92%. Adapun pada hasil angket terlihat bahwa pada umumnya siswa menyukai pembelajaran Individual pada pembelajaran IPS Terpadu, terbukti terdapat 22% siswa menjawab setuju dan 66,4% menjawab sangat setuju.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 6. Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial |
Depositing User: | tuti alawiyah alawiyah |
Date Deposited: | 13 Apr 2017 01:28 |
Last Modified: | 13 Apr 2017 01:28 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/2080 |
Actions (login required)
View Item |