IMPLEMENTASI METODE PEMBELAJARAN LEARNING COMMUNITY UNTUK MENINGKATKAN SENSE OF BELONGING SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS SOSIOLOGI SUB POKOK BAHASAN BENTUK- BENTUK STRUKTUR SOSIAL KELAS XI IPS DI MADRASAH ALIYAH ISLAMIC CENTRE (MAIC) KABUPATEN CIREBON

EVA KHULAEVAH, (2015) IMPLEMENTASI METODE PEMBELAJARAN LEARNING COMMUNITY UNTUK MENINGKATKAN SENSE OF BELONGING SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS SOSIOLOGI SUB POKOK BAHASAN BENTUK- BENTUK STRUKTUR SOSIAL KELAS XI IPS DI MADRASAH ALIYAH ISLAMIC CENTRE (MAIC) KABUPATEN CIREBON. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
EVA KHULAEVAH IPS 2015 (WM BLM).pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

EVA KHULAEVAH : Dalam kegiatan proses belajar mengajar di MAIC Kabupaten Cirebon pada mata pelajaran IPS sosiologi dikatakan kurang menarik. Guru masih menggunakan metode ceramah dan tanya jawab akibatnya siswa cenderung pasif dan siswa kurang dalam berfikir kritis. Sehingga hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS sosiologi masih jauh dari indikator (kriteria ketuntasan minimum). Tujuan dari penelitian ini yaitu 1). Untuk mengetahui implementasi learning community pada mata pelajaran IPS sosiologi kelas XI IPS di MAIC Kabupaten Cirebon. 2). Untuk mengetahui implikasinya terhadap peningkatan sense of belonging siswa dengan menggunakan learning community pada mata pelajaran IPS sosiologi kelas XI IPS di MAIC Kabupaten Cirebon. 3). Untuk mengetahui respon siswa dalam implementasi learning community pada mata pelajaran IPS sosiologi kelas XI IPS di MAIC Kabupaten Cirebon. Penelitian ini berdasarkan atas pemikiran bahwa learning community adalah masyarakat yang menghendaki pendidikan seumur hidup. Pendidikan seumur hidup harus disebarkan secara luas, terutama pada tingkat sekolah menengah dan tingkat perguruan tinggi. Belajar bisa dimana saja, kapan saja, dan sama siapa saja. Untuk mencapai sebuah hasil belajar yang maksimal salah satunya diperlukan metode pembelajaran yang baik dan juga disenangi oleh siswa salah satunya yaitu dengan implementasi metode pembelajaran learning community, sehingga mereka merasa tertarik, senang dan bersemangat dalam belajar dan pada akhirnya akan meningkatkan sense of belonging siswa. Siswapun kaya akan teori dan kaya akan karya. Desain penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan mengimplementasikan metode pembelajaran learning community yang terdiri dari 3 siklus dengan subjek penelitian siswa kelas XI IPS di MAIC Kabupaten Cirebon yang berjumlah 26 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara, tes, observasi, angket dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa implementasi metode pembelajaran learning community pada mata pelajaran IPS sosiologi tentang bentuk- bentuk sstruktur sosial dikatakan sudah berhasil. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan sense of belonging siswa terlihat dari hasil belajar siswa dan pengerjaan tugas kelompok siswa sebelum menerapkan metode learning community ketuntasan klasikal 30,8%, meningkat pada siklus I 57,69%, meningkat lagi pada siklus II yaitu sebesar 69,23%, dan pada siklus III mengalami peningkatan mencapai 88,46%. Dan respon siswa terhadap implementasi metode pembelajaran learning community pada mata pelajaran IPS sosiologi mencapai 53,5%, artinya menunjukan secara keseluruhan respon siswa terhadap metode pembelajaran learning community dikatakan cukup baik. Kata Kunci : Learning Community, Sense of Belonging, Respon

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 6. Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 13 Apr 2017 02:12
Last Modified: 13 Apr 2017 02:12
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/2093

Actions (login required)

View Item View Item