PENGARUH BIMBINGAN KONSELING DAN TEMAN SEBAYA TERHADAP PERKEMBANGAN KEJIWAAN SISWA DI SMP NEGERI 2 PATROL KABUPATEN INDRAMAYU

Darniah, (2011) PENGARUH BIMBINGAN KONSELING DAN TEMAN SEBAYA TERHADAP PERKEMBANGAN KEJIWAAN SISWA DI SMP NEGERI 2 PATROL KABUPATEN INDRAMAYU. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
PPI-116020014.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Darniah, : Pengaruh Bimbingan Konseling dan Teman Sebaya terhadap Perkembangan Kejiwaan Siswa di SMP Negeri 2 Patrol Kabupaten Indramayu. Pendidikan adalah usaha sadar dan sistematis yang dilakukan tidak hanya untuk memanusiakan manusia tetapi juga agar manusia menyadari posisinya sebagai khalifatullah fil ardhi, yang pada gilirannya akan semakin meningkatkan dirinya untuk menjadi manusia yang bertakwa, beriman berilmu dan beramal saleh. Di dalam Islam, manusia yang beriman, berilmu dan beramal saleh memang memiliki derajat yang tinggi. Siswa SMPN 2 Patrol kabupaten Indramayu setiap tahun ada saja yang putus sekolah, sementara pemerintah menganjurkan wajib belajar 9 tahun, setelah diamati siswa yang putus sekolah itu lebih memilih menjadi Wanita Tuna Susila (WTS). Sebenarnya apa penyebabnya siswa yang putus sekolah, kemudian memilih menjadi Wanita Tuna Susila padahal kalau dilihat dari segi ekonomi, orang tua cukup. Berdasarkan permasalahan penelitian yang telah dirumuskan, maka tujuan penelitian adalah merumuskan pengaruh bimbingan konseling dan teman sebaya terhadap perkembangan kejiwaan siswa di SMP Negeri 2 Patrol Kabupaten Indramayu. Secara spesifik, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Sejauh mana pengaruh bimbingan konseling terhadap perkembangan kejiwaan Siswa di SMP Negeri 2 Patrol Kabupaten Indramayu. (2) Sejauh mana Pengaruh teman sebaya terhadap perkembangan kejiwaan siswa di SMP Negeri 2 Patrol Kabupaten Indramayu. (3) Bagaimana pengaruh bimbingan konseling dan teman sebaya terhadap perkembangan kejiwaan siswa di SMP Negeri 2 Patrol Kabupaten Indramayu. (4) Bagaimana faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan bimbingan konseling dan kejiwaan siswa di SMP Negeri 2 Patrol Kabupaten Indramayu. Bimbingan dan konseling pada kejiwaan anak usia remaja merupakan untuk mewujudkan generasi penerus bangsa yang berakhlak dan berbudi pekerti mulia, sehingga dalam melakukan tindakan lebih memilih ke arah yang positif, sesuai dengan norma-norma Agama. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Penelitian kualitatif ini dengan cara observasi, wawancara, analisis dokumen, dan studi kasus yang ada di lapanagan. Hasil penelitian tersebut diperoleh kesimpulan, bahwa pengaruh bimbingan konseling terhadap perkembangan kejiwaan pada siswa belum nampak secara optimal, baru tercapai 5,6 % saja. Pengaruh teman sebaya terhadap perkembangan kejiwaan siswa, belum mencapai ketuntasan dengan rincian pengaruh yang positif masih mencapai 60 %, kategori yang tidak mendukung 40%. Pengaruh bimbingan konseling dan teman sebaya terhadap perkembangan kejiwaaan belum signifikan karena pelayanan bimbingan konseling tersebut belum sistematis, baru mencapai keberhasilan 45 %, sedangkan pengaruh teman sebaya terhadap perkembangan kejiwaan pun ada dua faktor yang dapat mempengaruhinya yaitu: Adanya faktor intern dan faktor ekstern sehingga tingkatan pengaruhnya masih dinamis, namun temuan dari hasil observasi dan wawancara menunjukan tingkat keberhasilannya baru mencapai 65 %. Faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan bimbingan konseling dan kejiwaan siswa: faktor pendung mencapai 35 % sedangkan faktor penghambatnya 65 %.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Fakultas Pascasarjana > Program Magister > Pendidikan Islam > Psikologi Pendidikan Islam
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 03 May 2017 03:45
Last Modified: 03 May 2017 03:53
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/2527

Actions (login required)

View Item View Item