YAYAH SITI NURARIYAH, (2015) PENINGKATAN KEMAMPUAN SISWA PADA PEMBELAJARAN MATERI WUDHU MELALUI MEDIA GAMBAR VISUAL KELAS II SEKOLAH DASAR (SD) NEGERI 2 BEBER KECAMATAN BEBER KABUPATEN CIREBON TAHUN AJARAN 2014/2015. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
YAYAH SITI NURARIYAH (WM BLM)-min.pdf Download (636kB) | Preview |
Abstract
Judul : Peningkatan Kemampuan Siswa pada pembelajaran materi wudhu melalui media gambar visual Kelas II Sekolah Dasar (SD) Negeri 2 Beber Kecamatan Beber Kabupaten Cirebon Penulis : Yayah Siti Nur’ariyah NIM : 14111190036 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Kemampuan Siswa Kelas II SDN 2 Beber Kecamatan Beber Kabupaten Cirebon Tahun Ajaran 2014 / 2015 dalam melakukan wudhu. (2) Dengan Media gambar dalam meningkatkan Kemampuan wudhu siswa Kelas II Sekolah Dasar (SD) Negeri 2 Beber Kecamatan Beber Kabupaten Cirebon Tahun Ajaran 2014 / 2015. Pembelajaran wudhu dengan menggunakan media alat peraga gambar ini merupakan inovasi baru yang dilakukan di sekolah ini, karena biasanya hanya disampaikan dengan metode ceramah. Akhirnya hasil belajar siswa yang kurang optimal. Kemudian diterapkannya dengan menggunakan alat peraga gambar ini, membuat pembelajaran semakin menarik. Media ini membuat siswa dalam pembelajaran ikut aktif dan tidak sekedar mengikuti pembelajaran . dengan melihat guru menggunakan gambar. Siswa melihat secara langsung urutan dan cara yang benar dalam melakukan wudhu. Baik dalam melakukan gerakannya ataupun dalam membacakan bacaan – bacaan yang ada dalam wudhu. Karena wudhu bukan sekedar gerakan saja, maka bacaannya pun harus dibacakan dengan benar. Sehingga peneliti menggunakan formula membacakan bacaan-bacaan wudhu dengan keras. Diharap dengan dibaca keras bisa terdeteksi ketika membaca salah dan cepat dibenarkan, sehingga kesalahanm – kesalahan cepat teratasi. Metode yang digunakan yakni pendekatan kualitatip dan kuantitatip. Objek penelitian ini adalah Siswa Kelas II Sekolah Dasar (SD) Negeri 2 Beber yang terdiri dari 19 siswa dengan komposisi laki – laki 10 siswa dan perempuan 9 siswa. Teknik pengumpulan data dengan observasi, tes, dan studi dokumentasi. Pelaksanaan penelitian ini dilaksanakan pada semester genap tahun pelajaran 2014 / 2015. Proses peneltiian tindakan kelas dilakukan dua siklus. Setiap siklus satu kali pertemuan terdiri dari empat tindakan utama yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Akhir dari setiap siklus dilaksankan tes menggunakan instrumen soal. Kemudian hasil yang di peroleh pada pertemuan pertama dan pertemuan kedua di rata – ratakan untuk menjadi hasil akhir dari setiap siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata- rata hasil belajar pada siklus pertama memperoleh nilai 53,16. Sedangkan siklus kedua memperoleh nilai 71,05. Begitu pula dengan hasil observasi siswa menunjukkan adanya peningkatan pada partisipasi dan aktivitas siswa dengan memperoleh skor pada siklus pertama yaitu 2,32. Sedangkan kedua memperoleh skor 3,52. Penelitian ini berkesimpulan bahwa melalui keterampilan mempraktekan wudhu dapat meningkatkan prestasi belajar mata Pelajaran PAI pada Siswa Kelas II Sekolah Dasar (SD) Negeri 2 Beber Kecamatan Beber Kabupaten Cirebon, selain itu Pendekatan pembelajaran ini dapat meningkatkan partisipasi dan aktivitas siswa dalam proses pembelajaran
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) > Model Pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 1. Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | tuti alawiyah alawiyah |
Date Deposited: | 10 May 2017 07:23 |
Last Modified: | 10 May 2017 07:23 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/2843 |
Actions (login required)
View Item |