PERBANDINGAN KEAKTIFAN BELAJAR MATEMATIKA ANTARA PENGGUNAAN METODE PEER LESSONS DAN GROUP TO GROUP EXCHANGE (GGE) DI MAN CIGUGUR KUNINGAN

SUHERNAH, (2015) PERBANDINGAN KEAKTIFAN BELAJAR MATEMATIKA ANTARA PENGGUNAAN METODE PEER LESSONS DAN GROUP TO GROUP EXCHANGE (GGE) DI MAN CIGUGUR KUNINGAN. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati.

[img]
Preview
Text
SUHERNAH 14111520103 (WM BLM).pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Perbandingan Keaktifan Belajar Matematika Antara Penggunaan Metode Peer Lessons dan group to group exchange (GGE) di MAN Cigugur Kuningan. Keaktifan belajar siswa merupakan unsur dasar yang penting bagi keberhasilan proses pembelajaran. Khususnya dalam bidang studi maematika, saat ini guru masih banyak yang menggunakan metode ceramah sehingga membuat siswa cenderung pasif ketika belajar didalam kelas. Oleh karena itu, melalui penerapan metode pembelajaran Peer Lessons dan group to group exchange (GGE) diharapkan mampu meningkatkan keaktifan siswa didalam kelas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan keaktifan belajar siswa antara yang menggunakan metode Peer Lessons dan group to group exchange (GGE) di MAN Cigugur Kuningan pada materi pokok trigonometri. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X MAN Cigugur Kuninganyang berjumlah 175 orang. Sampel penelitian di pilih dengan teknik purposive sampling , terpilih kelas X.2 yang diterapkan metode Peer Lessons dan X.3 yang diterapkan metode group to group exchange (GGE) sebagai sempelnya. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi dan angket. Teknik analisis data yang digunakan penulis yaitu: uji normalitas, uji homogenitas, uji hipotesis berupa uji-t. Data hasil angket menunjukan bahwa nilai rata – rata keaktifan belajar matematika siswa yang diterapkan metode peer lessons sebesar 76% dan rata-rata keaktifan belajar siswa yang menggunakan metode belajar group to group exchange (GGE)sebesar 74%. Kedua hasil ini termasuk kedalam kategori kuat. Pada hasil observasi menunjukkan metode pembelajaran peer lesseons lebih baik dibandingkan metode group to group exchange (GGE), hal ini ditunjukkan dengan adanya peningkatan keaktifan siswa dari mulai 25% sampai dngan 26%. Berdasarkan uji hipotesis diperoleh nilai test statistic Sig.(2-tailed) adalah 0,115 > 0,05 maka Ho diterima artinya tidak ada perbedaan keaktifan belajar siswa antara kelas eksperimen 1 menggunakan metode peer lessons dan kelas eksperimen 2 menggunakan metode group to group exchange(GGE) pada materi pokok trigonometri dikelas X MAN Cigugur Kuningan.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum) > Model Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 4. Tadris Matematika
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 05 Jun 2017 07:29
Last Modified: 05 Jun 2017 07:29
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/2999

Actions (login required)

View Item View Item