KONSEP CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) DAN PENERAPANNYA PADA LEMBAGA KEUANGAN SYARIAH (Studi Kasus Terhadap Praktik Baitul Maal wa Tamwil (BMT) Al Falah)

SANTOSO, (2012) KONSEP CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) DAN PENERAPANNYA PADA LEMBAGA KEUANGAN SYARIAH (Studi Kasus Terhadap Praktik Baitul Maal wa Tamwil (BMT) Al Falah). Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
SANTOSO_50530240___ok.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

SANTOSO :Tanggung jawab sosial perusahan atau yang lebih dikenal dengan istilah CSR pada dasarnya memiliki tujuan yang sama; ingin menjalankan bisnis dengan lebih bermartabat, dengan konsekuensi akan mengurangi profit. Pengusaha seharusnya menjalankan bisnis tidak semata untuk profitability melainkan lebih dari itu, sustainability (berkesinambungan). Kesadaran untuk menjalankan bisnis bukan sekedar untuk mencari profit semata, masih minim dimiliki oleh sebagian pelaku bisnis. Padahal, justru faktor kesinambungan tadi yang sangat menentukan masa depan sebuah usaha. Maka dari itu diperlukan konsep yang tepat agar perusahaan lebih memahami CSR itu lebih dari kegiatan philanthropy (kedermawanan). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui konsep Corporate Social Responsibility (CSR) dalam etika bisnis Islam karena pada dasarnya Islam sudah menjalankannya lewat konsep Baitul Maal dan bagaimana penerapannya pada Lembaga Keuangan Syariah. Disamping itu perlu juga untuk mengetahui faktorfaktor yang mempengaruhi penerapan CSR dan dampak yang akan terjadi ketika perusahaan melakukan kegiatan CSR. Untuk mencapai tujuan tersebut maka pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Yaitu metode yang berusaha menuturkan dan menafsirkan data yang ada, di mana tidak hanya terbatas sampai pada pengumpulan data, tetapi melalui analisis dan interpretasi mengenai data tersebut. Upaya penyusunan bahannya menggunalan beberapa teknik pengumpulan data yaitu wawancara, observasi, dokumentasi dan studi pustaka. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis pembahasan dapat disimpulkan bahwa Penerapan CSR pada Baitul Maal wa Tamwil (BMT) Al Falah sudah sangat baik untuk lembaga keuangan setingkat koperasi. Hal ini terbukti dengan adanya unit usaha yang mengatur akan kegiatan CSR dan juga dengan berjalannya kegiatankegiatan atau program-program yang berhubungan dengan sosial kemasyarakatan sehingga dapat mengurangi sedikit beban ekonomi masyarakat disekitar lingkungan BMT Al Falah. Kata kunci : CSR, Sustainability, Philanthropy, Etika Bisnis Islam KONSEP CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) DAN PENERAPANNYA PADA LEMBAGA KEUANGAN SYARIAH (Studi Kasus Terhadap Praktik Baitul Maal wa Tamwil (BMT) Al Falah

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 18 Jan 2017 02:58
Last Modified: 07 Jun 2017 02:06
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/348

Actions (login required)

View Item View Item