RATNASARI, (2012) PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA ANTARA MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DENGAN SAINS TEKNOLOGI MASYARAKAT (STM) PADA POKOK BAHASAN EKOSISTEM KELAS VII DI SMPN 1 PALIMANAN. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
RATNA SARI_58461279__ok.pdf Download (10MB) | Preview |
Abstract
RATNASARI:Perbandingan Hasil Belajar Siswa antara Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dengan Sains Teknologi Masyarakat (STM) pada Pokok Bahasan Ekosistem Kelas VII Di SMPN 1 Palimanan. Di dalam dunia pendidikan, guru adalah seorang pendidik, pembimbing, pelatih dan pengembang kurikulum yang dapat menciptakan kondisi dan suasana belajar yang kondusif. Dengan menggunakan dua model pembelajaran yaitu CTL dengan STM) guna mengetahui perbandingan hasil belajar siswa antara model pembelajaran CTL dengan STM pada pokok bahasan ekosistem. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui seberapa besar hasil belajar siswa yang menggunakan model CTL; (2) Untuk mengetahui seberapa besar hasil belajar siswa yang menggunakan model STM ; (3) Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran CTL dengan STM ; (4) Untuk mengetahui respon siswa yang menggunakan model pembelajaran CTL dengan STM. CTL mengajarkan langkah-langkah yang dapat digunakan dalam berfikir kritis dan kreatif serta memberikan kesempatan untuk menggunakan keahlian berpikir dalam tingkatan yang lebih tinggi ini dalam dunia nyata. Sedangkan STM merupakan model yang mengembangkan kemampuan kognitif, afektif dan psikomotor yang secara utuh dibentuk dalam diri individu sebagai peserta didik dengan harapan agar diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik angket dan tes, yaitu Pretest dan Posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII, dengan sampel sebanyak dua kelas yang diambil secara Random Sampling. Data hasil tes kemudian dianalisis dengan menggunakan uji Independent T-test (uji t). Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa hasil belajar siswa yang menggunakan model CTL diperoleh rata-rata nilai N-gain sebesar 0.48 dan termasuk kedalam kategori sedang. Hasil belajar siswa yang menggunakan model STM diperoleh nilai rata-rata nilai N-gain sebesar 0.59 dan termasuk kedalam kategori sedang. Terdapat perbedaan N-gain hasil belajar siswa antara kelas yang menggunakan model CTL dengan kelas yang menggunakan model STM, dimana N-gain kelas eksperimen II lebih besar dari pada N-gain kelas eksperimen I (0.5939> 0.4827). Respon siswa terhadap menggunakan model pembelajaran CTL dengan STM termasuk dalam kategori sangat kuat, yaitu siswa memberikan respon yang positif terhadap penggunaan media tersebut dalam pembelajaran biologi. Kata kunci : hasil belajar siswa, model CTL, model STM, ekosistem
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Depositing User: | tuti alawiyah alawiyah |
Date Deposited: | 26 Jan 2017 08:39 |
Last Modified: | 07 Jun 2017 01:40 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/461 |
Actions (login required)
View Item |