Peran Penyuluh Agama Dalam Mengurangi Kecemasan Calon Jemaah HAji Di Tengah Wabah Covid-19 Di Kantor Urusan Agama Kalijati Kabupaten Subang

Alvi Syauqi Lestari, (2021) Peran Penyuluh Agama Dalam Mengurangi Kecemasan Calon Jemaah HAji Di Tengah Wabah Covid-19 Di Kantor Urusan Agama Kalijati Kabupaten Subang. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
1_COVER sd DAFTAR ISI ALVI SYAUQI LESTARI BKI.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I ALVI SYAUQI LESTARI BKI.pdf

Download (944kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V ALVI SYAUQI LESTARI BKI.pdf

Download (498kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA ALVI SYAUQI LESTARI BKI.pdf

Download (622kB) | Preview

Abstract

Alvi Syauqi Lestari. NIM 1708306046 “Peran Penyuluh Agama Dalam Mengurangi Kecemasan Calon Jamaah Haji Di Tengah Wabah Covid–19 Di Kantor Urusan Agama Kalijati Kabupaten Subang”. Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah. Jurusan Bimbingan Konseling Islam. Kecemasan merupakan hal yang sangat sering dialami oleh calon jamaah haji yang akan melaksanakan ibadah haji, jika keadaan saat ini belum juga usai dan lima dari 38 orang calon jamaah haji mempunyai permasalahan kecemasan seperti: 1) rasa cemas jika akan ditunda kembali, 2) kesehatan fisik mulai menurun, 3) jika menjelang keberangkatan jatuh sakit. Oleh karena itu diperlukan suatu penyuluhan atau bimbingan kepada calon jamaah haji yang mengalami kecemasan sebelum berangkat ke tanah suci, salah satunya yaitu peran penyuluh agama dalam mengurangi kecemasan calon jamaah haji di tengah wabah covid–19 di Kantor Urusan Agama Kalijati Kabupaten Subang dengan tujuan untuk membantu permasalahan yang dialami oleh calon jamaah haji agar siap lahir batin dalam menjalani ibadah haji. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana peran penyuluh agama dalam mengurangi kecemasan calon jamaah haji di tengah wabah covid–19 di Kantor Urusan Agama Kalijati Kabupaten Subang dan untuk mengetahui hasil dari penyuluhan tersebut. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yang bersifat kualitatif dengan tujuan untuk menggambarkan kegiatan penyuluhan dalam mengurangi kecemasan, teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, penyuluh agama fungsional tentunya dibantu oleh penyuluh honoror untuk melaksanakan program–program yang ada di Kantor Urusan Agama Kalijati Kabupaten Subang, program penyuluh seperti mensejahterakan kembali masjid dan membantu masyarakat yang belum dapat membaca aya–ayat suci Al–Qur’an. Kecemasan yang dialami oleh calon jamaah haji yaitu cemas jika tahun 2021 ini akan ditunda kembali, cemas jika harus divaksin karena mendengar jika setelah divaksin ada yang merasakan mati rasa pada bagian tangan ataupun kaki, meninggal dunia, mengalami lupa ingatan, dan sebagainya. Upaya penyuluh untuk mengurangi kecemasan dengan cara memberikan pengertian bahwa bukan hanya calon jamaah haji Indonesia saja tetapi seluruh dunia pun tidak dapat melaksanakan ibadah haji. Proses penyuluhan yang diberikan oleh penyuluh agama dengan cara berpikir positif dapat mengurangi kecemasan yang dialami oleh calon jamaah haji dan dalam keadaan saat ini penyuluh memberikan bimbingan kepada calon jamaah haji untuk melatih bacaan do’a agar lebih siap untuk melaksanakan ibadah haji. Dengan berpikir positif calon jamaah haji dapat mengambil hikmah dari semua permasalahan yang dihadapinya, dari adanya covid dapat diambil segi positifnya seperti lebih dekat dengan keluarga, fokus pada kesehatan fisik, mendekatkan diri kepada Allah, dan lebih bisa mempersiapkan mental untuk menunaikan ibadah haji. Kata Kunci: Kecemasan, Peran Penyuluh, Berpikir Positif

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Filsafat, Psikologi, Agama
Filsafat, Psikologi, Agama > Psikologi
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 23 Aug 2021 08:00
Last Modified: 23 Aug 2021 14:23
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/4937

Actions (login required)

View Item View Item