PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN KINERJA TERHADAP UJROH PEKERJA BATU ALAM (Studi Kasus pada Perusahaan-Perusahaan Batu Alam di Kecamatan Dukupuntang)

Ida Rukmana, (2013) PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN KINERJA TERHADAP UJROH PEKERJA BATU ALAM (Studi Kasus pada Perusahaan-Perusahaan Batu Alam di Kecamatan Dukupuntang). Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
IDA RUKMANA_59320110_ok.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Ida Rukmana : Pengaruh Disiplin Kerja dan Kinerja Terhadap Ujroh Pekerja Batu Alam (Studi Kasus Pada Perusahaan-Perusahaan Batu Alam di Kecamatan Dukupuntang) Sumber daya manusia sebagai penggerak bagi sumber daya yang lainnya dan merupakan faktor penentu tercapainya tujuan perusahaan. Manusia yang berkualitas dalam bekerja merupakan manusia yang mampu bersaing. Ciri manusia yang berkualitas diantaranya yaitu manusia yang memiliki sikap disiplin kerja. Dimana sikap disiplin kerja merupakan suatu sikap kepatuhan seorang bawahan kepada atasan. Dalam bekerja selain disiplin kerja, pekerja juga dituntut memiliki kinerja yang baik dan handal. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja, bagaimana pengaruh kinerja terhadap ujroh dan bagaimana pengaruh secara langsung disiplin kerja terhadap ujroh. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja, untuk mengetahui bagaimana pengaruh kinerja terhadap ujroh dan untuk mengetahui bagaimana pengaruh disiplin kerja secara langsung terhadap ujroh. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka digunakan penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui studi dokumentasi dan kuesioner. Kuesioner yang disebar sebanyak 95 kepada para pekerja batu alam di Kecamatan Dukupuntang. Data-data yang diperoleh diolah dengan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi ganda, koefisien determinasi dan uji hipotesis dengan menggunakan uji t. Hasil penelitian dapat diketahui bahwa disiplin kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja, hal ini ditandai dengan besarnya t hitung > t tabel yaitu 12,118 > 1,986. Kinerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap ujroh, hal ini ditandai dengan besarnya t hitung > t tabel yaitu 11,088 > 1,986. Dan disiplin kerja berpengaruh positif secara langsung dan signifikan terhadap ujroh, hal ini ditandai dengan besarnya t hitung > t tabel yaitu 12,698 > 1,986. Kata Kunci : Disiplin Kerja, Kinerja, Ujroh

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 02 Feb 2017 07:47
Last Modified: 12 Jun 2017 01:08
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/598

Actions (login required)

View Item View Item