NURLAELA, (2012) PENERAPAN KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN HUBUNGANNYA DENGAN KEBERHASILAN PEMBELAJARAN EKONOMI DI SMA NEGERI 1 PABEDILAN KABUPATEN CIREBON. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
NURLAELA_07440498___OK.pdf Download (6MB) | Preview |
Abstract
NURLAELA “PENERAPAN KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN HUBUNGANNYA DENGAN KEBERHASILAN PEMBELAJARAN EKONOMI DI SMA NEGERI 1 PABEDILAN KABUPATEN CIREBON”. KTSP di lapangan khususnya di SMA Negeri 1 Pabedilan ternyata belum dipahami secara baik, komprehensif oleh sekolah terutama guru sehingga kebergantungan yang tinggi sebagaimana yang dilakukan selama ini masih menjadi fenomena yang sering dijumpai terutama dalam penyusunan silabus dan RPP sehingg istilah copy paste terhadap perangkat kurikulum ini masih menjadi kejadian yang sering dijumpai di lapangan, namun masih sebagian siswa yang mendapat nilai mata pelajaran ekonomi kurang baik. Tujuan penelitian untuk mengetahui dan memperoleh data tentang penerapan kurikulum satuan pendidikan pada mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri 1 Pabedilan Kabupaten Cirebon, untuk mengetahui dan memperoleh data tentang keberhasilan pembelajaran ekonomi di SMA Negeri 1 Pabedilan Kabupaten Cirebon dan untuk mengetahui dan memperoleh data tentang seberapa besar hubungan penerapan kurikulum tingkat satuan pendidikan dengan keberhasilan pembelajaran ekonomi di SMA Negeri 1 Pabedilan Kabupaten Cirebon. Karakteristik KTSP bisa diketahui antara lain dari bagaimana sekolah dan satuan pendidikan dapat mengoptimalkan kinerja, proses pembelajaran, pengelolaan sumber belajar, profesionalisme tenaga kependidikan, serta sistem penilaian yang maksimal. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa di SMA Negeri 1 Pabedilan Kabupaten Cirebon yang berjumlah 282 siswa dan sampel berjumlah 42 siswa yang dijadikan penelitian. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan teknik angket dan observasi. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan uji statistik meliputi uji deskripsi, uji validitas, uji realibilitas, uji prosentase, uji normalitas, uji homogenitas, uji t (hipotesis) dan uji korelasi. Hasil penelitian penerapan kurikulum satuan pendidikan pada mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri 1 Pabedilan Kabupaten Cirebon sebagian besar siswa menjawab ya sebesar 79,5% dengen kriteria baik sekali terletak pada rentang 75% - 100%, keberhasilan pembelajaran ekonomi di SMA Negeri 1 Pabedilan Kabupaten Cirebon dari hasil rata-rata raport sebesar 77.24 dengan kategori baik sekali terletak pada rentang 55% - 74% dan hubungan antara variabel X dan Y sebesar 0,760 dengan katagori tinggi pada rentang 0.70-0.90. Karena nilai signifikan lebih kecil dari 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima artinya terdapat hubungan antara kurikulum tingkat satuan pendidikan dengan keberhasilan pembelajaran ekonomi di SMA Negeri 1 Pabedilan Kabupaten Cirebon.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Depositing User: | tuti alawiyah alawiyah |
Date Deposited: | 10 Mar 2017 08:11 |
Last Modified: | 06 Jun 2017 07:40 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/779 |
Actions (login required)
View Item |