Shoimatul Hulqiyah, (2022) PERAN PROGRAM BALAI LATIHAN KERJA BERBASIS KOMPUTER DI PONDOK PESANTREN DARUL ILMI KEBON PELOK KELURAHAN KALIJAGA. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon S1 PMI.
|
Text
AWALAN DLL.pdf Download (815kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (273kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (119kB) | Preview |
|
|
Text
DAPUS.pdf Download (123kB) | Preview |
Abstract
Di masa sekarang yang sangat modern ini ilmu teknologi sangatlah penting untuk kehidupan sehari-hari, karena jika ingin mudah harus paham tentang ilmu teknologi, jika masyarakat yang tidak mengenal ilmu teknologi justru masyarakat tersebut akan susah dalam mengikuti perkembangan yang moderen ini atau juga bisa disebut dengan masyarakat yang tertinggal, dilihat dari kondisi tersebut pemerintah memberikan program pelatihan berbasis komputer khususnya untuk para santri dan masyarakat sekitar untuk bisa menguasai ilmu teknologi, agar dapat membekali para santri dan masyarakat sekitar untuk bekerja atau mebangun usaha mandiri. Program pelatihan berbasis komputer adalah salah satu upaya pemberdayaan masyarakat dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pemanfaatan program yang diberikan dari pemerintah untuk masyarakat, maka dari itu pertanyaan penelitian yang diungkap adalah, bagaimana peran Balai Latihan Kerja (BLK) melalui program pelatihan berbasis komputer dalam meningkatkan kualitas santri di Pondok Pesantren Darul Ilmi? Dan bagaimana pengaruh keberhasilan program Balai Latihan Kerja (BLK) berbasis komputer di Pondok Pesantren Darul Ilmi? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh peran program pelatihan dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan hal-hal yang mempengaruhi keberhasilan dari program pelatihan berbasis komputer tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif-kualitatif. Dengan teknik menggunakan purposive sampling serta teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan metode analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data serta penarikan kesimpulan. Setelah data diperoleh langkah selanjutnya yaitu triangulasi data atau menggabungkan. Hasil penelitian ini adalah peran dari Balai Latihan Kerja (BLK) melalui program pelatihan berbasis komputer di Pondok Pesantren Darul Ilmi adalah Pertama memberikan peluang untuk masyarakat, kedua memfasilitasi masyarakat, ketiga memiliki ilmu pengetahuan baru dan keterampilan, keempat mengentaskan masyarakat dari keterbelakangan ilmu teknologi, kelima melatih masyarakat agar memiliki etika kerja, sedangkan hasil dari Balai Latihan Kerja (BLK) melalui program pelatihan berbasis komputer di Pondok Pesantren Darul Ilmi adalah Pertama bisa mendesain-desain, kedua bisa mengedit foto, ketiga membuka peluang usaha, keempat dapat mengikuti lomba-lomba desain grafis, kelima mengasah kreativitas di bidang kesenian, keenam membuat label dan bungkus produk sendiri untuk usaha kecil-kecilan.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | peran, BLK, Berbasis Komputer |
Subjects: | H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | H. Tohirin S.Ag |
Date Deposited: | 18 Nov 2022 06:02 |
Last Modified: | 18 Nov 2022 06:02 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8304 |
Actions (login required)
View Item |