PERAN KARANG TARUNA PILAR DALAM UPAYA PENANAMAN NILAI KARAKTER SOSIAL REMAJA (STUDI KASUS DI KELURAHAN KARYAMULYA KECAMATAN KESAMBI KOTA CIREBON)

Siti Alifah, (2021) PERAN KARANG TARUNA PILAR DALAM UPAYA PENANAMAN NILAI KARAKTER SOSIAL REMAJA (STUDI KASUS DI KELURAHAN KARYAMULYA KECAMATAN KESAMBI KOTA CIREBON). Bachelor thesis, S1 Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
01 COVER halaman depan.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
02 BAB I.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
06 BAB V.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
07 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Karang Taruna PILAR Kelurahan Karyamulya Kecamatan Kesambi Kota Cirebon ditemukan bahwa Ketua Karang Taruna PILAR berupaya dalam membentuk karakter sosial dengan melalui berbagai kegiatan antara lain mengadakan pertemuan yang dilaksanakan satu minggu sekali, mengadakan sosialisasi satu bulan sekali, mengadakan kerja bakti satu bulan sekali, dan mengadakan kegiatan sosial lainnya. namun adanya masalah yang terdapat dari masing�masing anggotannya seperti perbedaan pendapat, malasnya anggota untuk berkumpul, kesibukan masing-masing. Tujuan penelitian skripsi ini adalah untuk memperoleh data bagaimana peran Karang Taruna dalam membentuk Karakter Sosial, dan untuk memperoleh faktor apa saja yang mendudkung dan menghambat pembentukan karakter yang dilakukan oleh Karang Taruna PILAR di Kelurahan Karyamulya Kecamatan Kesambi Kota Cirebon. Karang Taruna adalah organisasi sosial kemasyarakatan yang di ikuti sebagian besar remaja sebagai wadah dan sarana pengembangan setiap anggota masyarakat yang tumbuh dan berkembang atas dasar kesadaran dan tanggung jawab sosial yang mempunyai karakter yang berbeda-beda pada setiap anggotanya. Jenis penelitian ini merupakan kualitatif, dalam pengumpulan data penulis menggunakan metode observasi, wawancara, dokumentasi dan trianggulasi. Subjek yang diambil yakni Lurah, ketua Karang Taruna PILAR, dan informan masyarakat Karyamulya, teknik yang digunakan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil pengumpulan dan analisis data sehingga hasil penelitian yang didapat adalah Peran Karang Taruna dalam upaya penanaman nilai karakter sosial remaja agar tidak menyimpang mengadakan kegiatan yang bersifat positif dengan adanya sosialisasi. Faktor pendukung adanya sarana prasarana dan dukungan dari pihak kelurahan serta masyarakat sekitar, adapun faktor penghamabt yakni lingkungan dan perkembangan teknologi.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Karang Taruna, Remaja, Karakter Sosial
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 6. Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 09 Dec 2022 02:21
Last Modified: 09 Dec 2022 05:47
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8581

Actions (login required)

View Item View Item