IKHA MALIKHA, (2012) PENGARUH PENERAPAN METODE EXAMPLES NON EXAMPLES TERHADAP PENGUASAAN KONSEP MATEMATIKA SISWA PADA POKOK BAHASAN BANGUN RUANG SISI DATAR ( Studi Eksperimen di SMP Negeri 1 Kedawung Kabupaten Cirebon ). Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
127350046_IKHA MALIKHA_58451114__ok.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
IKHA MALIKHA : “ PENGARUH PENERAPAN METODE EXAMPLES NON EXAMPLES TERHADAP PENGUASAAN KONSEP MATEMATIKA SISWA PADA POKOK BAHASAN BANGUN RUANG SISI DATAR ( Studi Eksperimen di SMP Negeri 1 Kedawung Kabupaten Cirebon ) “ Dalam menentukan tingkat keberhasilan pembelajaran adalah menguasai suatu konsep. Dengan menguasai konsep seseorang mampu memahami makna secara ilmiah, baik konsep secara teori maupun penerapannya dalam kehidupan sehari-hari. Untuk itu diperlukannya metode yang sesuai untuk mengembangkan penguasaan konsep siswa. Salah satu metode yang sesuai dengan pengembangan penguasaan konsep siswa adalah metode pembelajaran Examples Non Examples. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan metode Examples Non Examples dan penguasaan konsep siswa. Selain itu untuk mengetahui pengaruh penerapan metode Examples Non Examples terhadap penguasaan konsep siswa. Penelitian ini bertolak pada pemikiran bahwa pada penerapan metode pembelajaran Examples Non Examples merupakan salah satu metode pembelajaran dalam hal menanamkan penguasaan konsep pada siswa. Siswa akan mengetahui bagaimana hubungan antara teori yang telah diperoleh dalam materi pelajaran dengan kenyataan yang diterapkan dengan gambar. Variabel dalam penelitian ini adalah penerapan metode Examples Non Examples sebagai variabel bebas (X) dan penguasaan konsep siswa sebagai variabel terikat (Y). Metode yang digunakan penulis adalah metode eksperimen dengan teknik pengumpulan data menggunakan angket dan tes. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas VIII H SMP Negeri 1 Kedawung tahun ajaran 2011-2012 yang berjumlah 9 kelas dengan jumlah 354 siswa. Sedangkan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Purposive sampling adalah teknik sampling yang digunakan peneliti jika peneliti mempunyai pertimbanganpertimbangan tertentu. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas VIII H yang berjumlah 40 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa respon siswa terhadap penerapan metode pembelajaran Examples Non Examples berada pada kategori baik dengan nilai rata-rata 73,53, dan penguasaan konsep penerapan metode pembelajaran Examples Non Examples berada pada kategori baik dengan nilai rata-rata 75,83. Sedangkan analisis data penelitian menggunakan uji independen dan kelinieran regresi diperoleh persamaan regresi Ŷ= 15,375 + 0,767X artinya kelinieran regresi (b) 0,767, sehingga penguasaan konsep siswa meningkat sebesar 0,767 kali, apabila pembelajarannya menggunakan metode Examples Non Examples. pengujian hipotesis sebesar 3,536 sehingga thitung = 3,536 > ttabel = 2,024 pada taraf signifikasi α = 0,05. Hasil ini menunjukkan bahwa thitung > ttabel, maka berdasarkan kriteria Ho ditolak dan Ha diterima, artinya ada pengaruh penerapan metode Examples Non Examples terhadap penguasaan konsep siswa dalam matematika di kelas VIII SMP Negeri 1 Kabupaten Cirebon.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Depositing User: | tuti alawiyah alawiyah |
Date Deposited: | 17 Mar 2017 04:25 |
Last Modified: | 06 Jun 2017 04:54 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/971 |
Actions (login required)
View Item |