PENGARUH PEMBIAYAAN MURABAHAH, MUDHARABAH, MUSYARAKAH, IJARAH DAN QARD TERHADAP PROFITABILITAS BANK BNI SYARIAH DI INDONESIA

Sri Shubhiyah, (2022) PENGARUH PEMBIAYAAN MURABAHAH, MUDHARABAH, MUSYARAKAH, IJARAH DAN QARD TERHADAP PROFITABILITAS BANK BNI SYARIAH DI INDONESIA. Bachelor thesis, S1 Perbankan Syariah IAIN Syekh Nurjati.

[img]
Preview
Text
1608203159_1_cover.pdf

Download (6MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1608203159_2_bab1.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1608203159_6_bab5.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1608203159_7_dafpus.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Sri Shubhiyah, NIM: 1608203159, “PENGARUH PEMBIAYAAN MURABAHAH, MUDHARABAH, MUSYARAKAH, IJARAH DAN QARD TERHADAP PROFITABILITAS BANK BNI SYARIAH DI INDONESIA”, 2022. Profitabilitas merupakan kemampuan bank dalam memperoleh laba rugi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah pembiayaan murabahah, mudharabah, musyarakah, ijarah dan qard berpengaruh terhadap profitabilitas bank BNI Syariah di Indonesia. Model penelitian ini menggunakan regresi linier berganda dengan data panel. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh laporan keuangan Bank BNI Syari’ah di Indonesia yang telah dipublikasikan pada periode 2018 sampai periode 2020. Teknik penentuan sampel menggunakan sampling purposive dengan total 32 sampel. Hasil penelitian menunjukkan, secara parsial pembiayaan murabahah tidak berpengaruh terhadap profitabilitas (ROE) bank BNI Syariah di Indonesia, hal ini ditunjukkan oleh nilai thitung sebesar 0,741 dengan nilai signifikansi sebesar 0,465 (lebih besar dari alpha 0,05). Pembiayaan mudharabah berpengaruh terhadap profitabilitas (ROE) bank BNI Syariah di Indonesia, hal ini ditunjukkan oleh nilai thitung sebesar 3,915 dengan nilai sgnifikansi sebesar 0,001 (lebih kecil dari alpha 0,05). Pembiyaan musyarakah berpengaruh terhadap profitabilitas (ROE) bank BNI Syariah di Indonesia, hal ini ditunjukkan oleh nilai thitung sebesar -2,513 dengan nilai signifikansi sebesar 0,019 (lebih kecil dari alpha 0,05). Ijarah berpengaruh terhadap profitabilitas (ROE) bank BNI Syariah di Indonesia, hal ini ditunjukkan oleh nilai thitung sebesar -2,396 dengan nilai signifikansi sebesar 0,024 (lebih kecil dari alpha 0,05). Sedangkan qard tidak berpengaruh terhadap profitabilitas (ROE) bank BNI Syariah di Indonesia, hal ini ditujukkan oleh nilai thitung sebesar -1,662 dengan nilai signifikansi sebesar 0,108 (lebih besar dari alpha 0,05). Secara simultan pembiayaan murabahah, pembiayaan mudharabah, pembiayaan musyarakah sewa ijarah dan qard berpengaruh terhadap profitabilitas (ROE) bank BNI Syariah di Indonesia, hal ini ditunjukkan dengan nilai signifikansinya sebesar 5,278 > ftabel sebesar 2,587. Kata Kunci: Pembiayaan Murabahah, Mudharabah, Musyarakah, Ijarah, Qard, Profitabilitas

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 13 Jun 2023 04:41
Last Modified: 13 Jun 2023 04:41
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/10665

Actions (login required)

View Item View Item