PENGARUH PENGGUNAAN ACTIVE LEARNING TERHADAP KEAKTIFAN SISWA KELAS VII DALAM PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAK DI MADRASAH TSANAWIYAH (MTs) ISLAMIC CENTRE CIREBON

TAMAROH, (2011) PENGARUH PENGGUNAAN ACTIVE LEARNING TERHADAP KEAKTIFAN SISWA KELAS VII DALAM PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAK DI MADRASAH TSANAWIYAH (MTs) ISLAMIC CENTRE CIREBON. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
TAMAROH_07410928___OK.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

TAMAROH: “PENGARUH PENGGUNAAN ACTIVE LEARNING TEHADAP KEAKTIFAN SISWA KELAS VII DALAM PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAK DI MADRASAH TSANAWIYAH (MTs) ISLAMIC CENTRE CIREBON. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih banyaknya guru Aqidah Akhlak di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Islamic Centre Cirebon yang kurang mampu dalam menerapkan active learning dalam proses belajar mengajar aqidah akhlak. Hal ini dapat membuat siswa menjadi kurang aktif dalam mengikuti pembelajaran aqidah akhlak sehingga siswa kurang memahami materi yang diajarkan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengguanaan active learning dengan model pembelajaran secara berkelompok, keaktifan belajar siswa dan untuk mendeskripsikan seberapa besar hubungan antara penggunaan active learning dengan model pembelajaran secara berkelompok dengan keaktifan belajar siswa pada mata pelajaran Aqidah Akhlak di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Islamic Centre Cirebon. Active learning dapat diartikan sebagai segala bentuk pembelajaran yang memungkinkan siswa berperan secara aktif dalam proses pembelajaran itu sendiri baik dalam bentuk interaksi antar siswa maupun siswa dengan guru dalam proses pembelajaran tersebut. Salah satu karakteristik dari pembelajaran yang menggunakan pendekatan belajar aktif (active learning) adalah adanya keaktifan siswa dan guru, sehingga terciptanya suasana belajar aktif. Untuk menciptakan suasana belajar aktif tidak lepas dari beberapa komponen yang mendukungnya. Pengumpulan data dilakukan melalui teknik observasi, wawancara, penyebaran angket, studi dokumentasi dan studi kepustakaan. Teknik analisis data dilakukan dengan cara menganalisis data kuantitatif dengan cara diolah secara statistik dengan rumus prosentase dan product moment. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa respon siswa tentang active learning dengan model pembelajaran secara berkelompok pada mata pelajaran Aqidah Akhlak di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Islamic Centre Cirebon sebesar 51,5%, keaktifan belajar siswa pada pembelajaran Aqidah Akhlak di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Islamic Centre sebesar 58,67%, dan Pengaruh penggunaan active learning pada pembelajaran Aqidah Akhlak (Variabel X) mempengaruhi keaktifan belajar siswa (Variabel Y) sebesar 59,29%.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 21 Mar 2017 01:58
Last Modified: 07 Jun 2017 04:16
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/1116

Actions (login required)

View Item View Item