LANGKAH STRATEGIS DAN PERANAN BAPPELITBANGDA DALAM PENYUSUNAN RENCANA PEMBANGUNAN JANGKA MENENGAH DAERAH KAB. CIREBON TAHUN 2019-2024 MENURUT PERMENDAGRI NO. 86 TAHUN 2017 (Studi Kasus di Bappelitbangda Kab. Cirebon)

Ai Suci Laely Indah Fitriani, (2024) LANGKAH STRATEGIS DAN PERANAN BAPPELITBANGDA DALAM PENYUSUNAN RENCANA PEMBANGUNAN JANGKA MENENGAH DAERAH KAB. CIREBON TAHUN 2019-2024 MENURUT PERMENDAGRI NO. 86 TAHUN 2017 (Studi Kasus di Bappelitbangda Kab. Cirebon). Bachelor thesis, S1 Hukum Ekonomi Syariah IAIN SNJ.

[img] Text
2008206018_1_cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2008206018_2_bab1.pdf

Download (764kB)
[img] Text
2008206018_6_bab5.pdf

Download (726kB)
[img] Text
2008206018_7_dafpus.pdf

Download (923kB)

Abstract

Perlunya pemahaman terhadap peran Bappelitbangda dalam penyusunan RPJMD dalam konteks hukum dan politik. Dalam perspektif fiqih siyasah, aspek-aspek seperti wewenang Bappelitbangda, keterlibatan masyarakat, dan legalitas dokumen RPJMD menjadi fokus utama dalam memastikan bahwa proses perencanaan pembangunan daerah berjalan sesuai dengan prinsip-prinsip keadilan, partisipasi, dan ketertiban hukum. Oleh karena itu, pemahaman yang komprehensif mengenai regulasi seperti Permendagri No. 86 Tahun 2017 menjadi penting untuk memastikan bahwa RPJMD yang disusun memiliki legitimasi, dukungan masyarakat, dan landasan hukum yang kuat. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana Kewenangan Bappelitbangda Kab. Cirebon dalam Penyusunan RPJMD menurut Permendagri No. 86 Tahun 2017? Bagaimana Langkah Strategis Bappelitbangda Kab. Cirebon Untuk mengoptimalkan kinerjanya dalam proses Perencanaan Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kab. Cirebon Tahun 2019-2024 ? Bagaimana Perspektif Fiqh siyāsahTerhadap Permendagri No. 86 Tahun 2017 Tentang Peranan Bappelitbangda dalam Penyusunan RPJMD? Metode yang dilakukan pada penelitian ini adalah Penelitian lapangan jenis penelitian di mana data dikumpulkan secara langsung dari lokasi atau situasi yang menjadi subjek penelitian. Hasil penelitian ini adalah Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappelitbangda) memiliki peran penting dalam proses perencanaan pembangunan daerah. Bappelitbangda bertugas untuk mengoordinasikan penyusunan berbagai rencana pembangunan, mulai dari RPJMD, RPJPD, hingga RKPD, sesuai dengan peraturan yang berlaku, termasuk Permendagri No. 86 Tahun 2017. Kata kunci: Bappelitbangda, RPJMD, Fiqh Siyāsah

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 12 Jun 2024 08:02
Last Modified: 12 Jun 2024 08:02
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/13347

Actions (login required)

View Item View Item