ANALISIS PENGGUNAAN ALAT PERAGA KENIK ALJABAR DAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL OPERASI HITUNG BENTUK ALJABAR PADA MATERI PERSEGI (Studi Eksperimen di Kelas VII SMPN 1 Maja)

Denick Tyara A. T. A., (2013) ANALISIS PENGGUNAAN ALAT PERAGA KENIK ALJABAR DAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL OPERASI HITUNG BENTUK ALJABAR PADA MATERI PERSEGI (Studi Eksperimen di Kelas VII SMPN 1 Maja). Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
Denick Tyara A. T. A. (59451061)_OK.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Denick Tyara A. T. A. ANALISIS PENGGUNAAN ALAT PERAGA KENIK ALJABAR DAN KEMAMPUAN SISWA MENYELESAIKAN SOAL OPERASI HITUNG BENTUK ALJABAR PADA MATERI PERSEGI (Studi Eksperimen di Kelas VII SMP Negeri 1 Maja) Operasi hitung bentuk aljabar adalah konsep dasar matematika yang harus dikuasai oleh siswa. Siswa masih belum mengerti tentang konsep tersebut. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah menggunakan alat peraga agar konsep matematika bisa dimengerti siswa, sehingga siswa mampu menyelesaikan soalsoal yang diujikan yang berkaitan dengan operasi hitung bentuk aljabar. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal operasi hitung bentuk aljabar pada materi persegi dengan menggunakan alat peraga kenik aljabar. Selain itu, untuk mengkaji respon siswa terhadap penggunaan alat peraga kenik aljabar dalam menyelesaikan soal operasi hitung bentuk aljabar pada materi persegi. Serta untuk mengkaji besar hubungan antara penggunaan alat peraga kenik aljabar dengan kemampuan siswa menyelesaikan soal operasi hitung bentuk aljabar Alat peraga kenik aljabar adalah alat peraga yang digunakan untuk menentukan penyelesaian Persamaan Linier Satu Variabel (PLSV). Dengan bantuan alat peraga ini, siswa diharapkan bisa lebih memperjelas dan memahami konsep operasi hitung bentuk aljabar, sehingga siswa mampu menyelesaikan soal yang berkaitan denagn materi tersebut dengan benar. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan studi eksperimen. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dan tes, sedangkan teknik analisis datanya menggunakan uji korelasi. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII di SMP Negeri 1 Maja. Pengambilan sampel dilakukan secara purpossive sampling atau berdasarkan rekomendasi guru dan yang terpilih adalah kelas VII E. Kemampuan siswa menyelesaikan soal operasi hitung bentuk aljabar pada materi persegi ditunjukkan dengan nilai rata – rata kelas eksperimen yaitu 63,375 dengan kategori sedang. Berdasarkan hasil perhitungan angket pada kelas eksperimen, penggunaan alat peraga kenik aljabar mendapatkan skor rata – rata yang dapat dikategorikan sedang, yaitu sebesar 81.3125. Berdasarkan hasil analisis data, terdapat hubungan yang signifikan antara penggunaan alat peraga kenik aljabar dan kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal operasi hitung bentuk aljabar. Hal ini dapat dilihat dari nilai signifikansi pada tabel korelasi, yaitu 0,024. Karena 0,05 > 0,024 maka terdapat hubungan yang signifikan antara kedua variabel tersebut. Koefisien korelasi sebesar 0,399 menunjukkan besarnya hubungan keeratan kedua variabel tersebut, dengan koefisien determinasi sebesar 0,159 yang menunjukkan kontribusi penggunaan alat peraga kenik aljabar sebesar 15,9%, sedangkan 84,1% nya dipengaruhi oleh faktor lain. Kata Kunci: Alat Peraga Kenik Aljabar, Kemampuan Siswa, Operasi Hitung Bentuk Alajabar

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 30 Mar 2017 03:55
Last Modified: 07 Jun 2017 05:43
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/1430

Actions (login required)

View Item View Item