HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG NAPZA DENGAN PERSEPSI SISWA TERHADAP DAMPAK PENYALAHGUNAAN NAPZA DI MA AL-ISHLAH BOBOS

IIS YUNIARSIH, (2013) HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG NAPZA DENGAN PERSEPSI SISWA TERHADAP DAMPAK PENYALAHGUNAAN NAPZA DI MA AL-ISHLAH BOBOS. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
II SITI JAKIYAH NURHASANAH_OK-min.pdf

Download (553kB) | Preview

Abstract

Pada dasarnya penggunaan NAPZA sangat dibutuhkan dalam bidang pengobatan dan penelitian. Akan tetapi, di zaman sekarang ini penggunaan obatobatan tersebut banyak disalahgunakan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab. Oleh sebab itu, hingga saat ini penggunaannya sudah tidak dapat dicegah lagi. Menurut data dari Direktorat Tindak Pidana Narkoba, jumlah tersangka kasus narkoba berdasarkan tingkat pendidikan pada 2007 – 2011, yaitu tingkat pendidikan SD ada 1.694 jiwa, SMP ada 6.725 jiwa, SMA ada 19.840 jiwa, dan Perguruan Tinggi (PT) ada 196 jiwa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan tentang NAPZA dengan persepsi siswa terhadap dampak penyalahgunaan NAPZA di MA Al-Ishlah Bobos. Metode yang digunakan adalah dengan menggunakan metode kuesioner dengan teknik pengumpulan data berupa angket. Populasi yang diambil adalah semua siswa MA Al-Ishlah Bobos yang berjumlah 160 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling sebesar 25 %, sehingga sampel yang diambil adalah 25% dari jumlah siswa setiap kelas. Sampel yang diambil setiap kelasnya adalah sekitar 8 siswa yang masing-masing terdiri dari kelas X, XI dan XII. Jadi total jumlah sampel yang diambil adalah sebanyak 48 siswa. Setelah data diperoleh kemudian data tersebut dianalisis dengan analisa uji prasyarat yang terdiri dari uji normalitas dan uji homogenitas. Sedangkan untuk uji hipotesis peneliti menggunakan uji korelasi Spearman Rank, karena nilai distribusinya normal dan tidak homogen. Oleh karena itu, perhitungannya menggunakan statistik nonparametrik. Berdasarkan nilai korelasi menggunakan Spearman Rank sebesar 0.949, menunjukkan tidak ada korelasi antara pengetahuan tentang NAPZA dengan persepsi siswa terhadap dampak penyalahgunaan NAPZA yang signifikan, karena nilai sig = 0.949 > 0.05. Jadi, dapat disimpulkan bahwa pada penelitian ini tidak terdapat hubungan antara pengetahuan tentang NAPZA dengan persepsi siswa terhadap dampak penyalahgunaan NAPZA. Kata Kunci: Pengetahuan tentang NAPZA, Persepsi siswa terhadap penyalahgunaan NAPZA

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 5. Tadris Ilmu Pengetahuan Alam Biologi
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 05 Apr 2017 01:54
Last Modified: 05 Apr 2017 01:54
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/1662

Actions (login required)

View Item View Item