EFEKTIVITAS KOMUNIKASI ETNIS JAWA DAN NUSA TENGGARA TIMUR (NTT) JURUSAN KPI IAIN SYEKH NURJATI CIREBON

YUMINA TANEO, (2017) EFEKTIVITAS KOMUNIKASI ETNIS JAWA DAN NUSA TENGGARA TIMUR (NTT) JURUSAN KPI IAIN SYEKH NURJATI CIREBON. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
YUMINA TANEO-min.pdf

Download (386kB) | Preview

Abstract

YUMINA TANEO : EFEKTIVITAS KOMUNIKASI MAHASISWA ETNIS JAWA DAN NTT(NUSA TENGGARA TIMUR) DI JURUSAN KPI IAIN SYEKH NURJATI CIREBON IAIN Syekh Nurjati sebagai satu-satunya perguruian tinggi agama Islam negeri di wilayah III cirebon, merupakan kumpulnya mahasiswa dari daerah-daerah sekitar Jawa Tengah dan Wilayah lll Cirebon sebagian kecil dari daerah luar jawa yakni NTT, dan tentu saja dengan latar belakang budaya yang beraneka ragam. Wilayah lll Cirebon terdiri dari Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan merupakan darerah yang didominasi dengan etnis Jawa dan etnis NTT. Pertanyaan penelitian adalah 1.bagaimana hambatan-hambatan dalam proses komunasi mahasiswa Etnis Jawa dan NTT jurusan KPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon, 2. solusi komuniasi mahasiswa Etnis Jawa dan NTT jurusan KPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon, 3. Bagaimana efetivitas komuniasi Etnis Jawa dan NTT jurusan KPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Adapun tujuan penelitian adalah Untuk mengetahui perbedaan-perbedaan dalam efektivitas komunikasi etnis Jawa dan NTT jurusan KPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon .Serta Untuk mengetahui factor pendukung efektivitas komunikasi etnis Jawa dan NTT jurusan KPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Untuk mengetahui efektivitas etnis Jawa dan NTT jurusa KPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kualitatif. Maksud deskriptif dalam suatu penelitian digunakan untuk menggambarkan apa adanya mengenai suatu variabel, gejala, keadaan, atau fenomena social tertentu. Hasil penelitian tentang efektivitas komunikasih etnis Jawa dan NTT mahasiswa KPI dan dampaknya dalam efektivitas komunikasi antar mahasiswa Jawa dan NTT di kampus IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Di peroleh hasil penelitian Hambatan utama dalam berkomuniksi, adanya beberapa perbedaan kosa kata dan nada logat/bicara yang terkadang membuat bingung dan pola hidup yang sedikit berbeda. 1. Hambatan utama dalam berkomunikasi nada,logat bicara dan pola hidup yang beda terkadang membuat bingung dalam berkomunikasi di antara mereka 2. Solusi untuk mengatasi perbedaan di atas dengan menciptakan kesamaan pola berfikir dan keterbukaan sehingga ketidakpastian komunikasi antara etnis jawa dan NTT dapat di atasi sehingga tercipta keakraban dan hubungan yang makin erat satu sama lain. 3. Efetivitas merupakan wujud dari kemampuan untuk mendayagunakan sesuatu secara tepat sesuai dengan standar yang jelas dan dapat di terima secara universal. Efektifitas komunikasi antar entis jawa dan NTT dapat terbangun dengan mengurangi hambatan-hambatan yang ada di antara mereka misalnya memahi bahasa kosa kata budaya masing-masing. Kata kunci : Efektivitas, Etnis, Hambatan, Komunikasi.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 02 May 2017 06:35
Last Modified: 02 May 2017 06:35
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/2457

Actions (login required)

View Item View Item