DAMPAK PEMBINAAN DAN PENDAMPINGAN MUALAF TERHADAP PERILAKU KEAGAMAAN MUALAF DI YAYASAN MASJID AL-FALAH SURABAYA

YUDI MULJANA, (2011) DAMPAK PEMBINAAN DAN PENDAMPINGAN MUALAF TERHADAP PERILAKU KEAGAMAAN MUALAF DI YAYASAN MASJID AL-FALAH SURABAYA. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
PPI-116020002.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

YUDI MULJANA : Dampak Pembinaan dan pendampingan Mualaf terhadap Perilaku Keagamaan Mualaf di Yayasan Masjid Al- Falah Surabaya Pendapat yang berprasangka negatif dalam diskusi acara Konsultasi Bina Mualaf tahun 2009 di Kota Cirebon tentang adanya mualaf kembali ke agama lamanya karena niat mualafnya hanya untuk mempermainkan akidah dan untuk memenuhi persyaratan menikahi muslimah. Menurut peneliti pendapat ini tidaklah sepenuhnya benar, yang kemudian terbesit dalam benak peneliti suatu pertanyaan, sebenarnya apa yang menyebabkan keyakinan mereka goyah dan kembali ke agama lamanya? Hal inilah yang menjadi latar belakang penelitian ini. Menjadi mualaf bukanlah hal yang sederhana dan mudah. Mualaf membutuhkan teman yang memberi dukungan moril dan perlindungan dari kecaman keluarga maupun sanak saudaranya. Menyikapi hal tersebut, maka pembinaan dan pendampingan mualaf menjadi sebuah kebutuhan bagi mualaf untuk memantapkan keimanannya, sehingga mualaf tidak kembali ke agama lamanya. Peneliti teringat dengan pembinaan dan pendampingan mualaf di Yayasan Masjid Al-Falah Surabaya. Di lembaga ini para mualaf setelah mengucapkan dua kalimat syahadat, mereka langsung mendapatkan pembinaan dan dan pendampingan tentang akidah, shalat, dan baca Al Qur’an selama tiga bulan. Maka kemudian peneliti melakukan penelitian bagaimana dammpak pembinaan tersebut. Adapun tujuan penelitian untuk: mengetahui realitas pembinaan dan pendampingan mualaf pada masa konversi agama di yayasan masjid Al-Falah Surabaya, mengetahui realitas perilaku keagamaan mualaf yang memperoleh pembinaan dan pendampingan di yayasan masjid Al-Falah Surabaya, dan mengetahui dampak dari pembinaan dan pendampingan tersbut terhadap perilaku keagamaan mualaf. Adapun fokus pembinaan dan pendampingan mualaf di yayasan masjid Al-Falah Surabaya ini diarahkan pada tiga hal, yaitu layanan bimbingan akidah, layanan bimbingan shalat, dan layanan bimbingan baca Al Qur’an. Dengan demikian peniliti mendiskripsikan pembinaan mualaf pada masa konversi agama dan pendampingan mualaf pada masa konversi agama, dan perilaku keagamaan mualaf sesudah masa konversi agama. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang dirancang untuk memperoleh informasi tentang dampak pembinaan dan pendampingan mualaf terhadap perilaku keagamaan mualaf di yayasan masjid Al Falah. Hasil penelitian ini adalah bahwa pembinaan dan pendampingan mualaf yang dilakukan oleh yayasan masjid Al Falah Surabaya berdampak positip terhadap perilaku keagamaan mualaf, karena dilakukan secara professional dan dengan hati yang iklas.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Fakultas Pascasarjana > Program Magister > Pendidikan Islam > Psikologi Pendidikan Islam
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 03 May 2017 03:24
Last Modified: 03 May 2017 03:24
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/2519

Actions (login required)

View Item View Item