ANALISIS KESALAHAN SISWADALAM MENYELESAIKAN SOAL MATEMATIKA BENTUK CERITAPOKOK BAHASAN OPERASI PADA HIMPUNAN KELAS VII SMPN 1 DUKUPUNTANG

MEMEY MEILINDA, (2015) ANALISIS KESALAHAN SISWADALAM MENYELESAIKAN SOAL MATEMATIKA BENTUK CERITAPOKOK BAHASAN OPERASI PADA HIMPUNAN KELAS VII SMPN 1 DUKUPUNTANG. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
MEMEY MEILINDA (WM BLM).pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Memey Meilinda: Analisis Kesalah Siswa dalam Menyelesaikan Soal matematika bentuk cerita pokok Bahasan Operasi pada Himpunan Salah satu cara untuk mengetahui kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal-soal matematika adalah dengan memberikan tes atau soal kepada siswa, sehingga dapat ditemukan kesalahan-kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal matematika, kemudian kesalahan-kesalahan tersebut dianalisis dengan harapan dapat dicari solusi permasalahannya. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui faktor-faktor yang menyebabkan kesalahan siswa, faktor apa saja yang dominan terhadap kesalahan siswa, dan seberapa besar prestasi belajar siswa dalam menyelesaikan soal matematika bentuk ceritapokok bahasan operasi pada himpunan.Populasi target dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMPN 1 Dukupuntang tahun ajaran 2014/2015. Populasi terjangkaunya adalah seluruh siswa kelas VII SMPN 1 Dukupuntang tahun ajaran 2014/2015. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan random sampling.Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes tulis dan observasi.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif.Dalam penelitian ini digunakan teknik analisis faktor. Hasil penelitian menunjukkan terdapat dua faktor yang menyebabkan kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal matematika bentuk cerita, yaitu faktor kesalahan prosedural dan faktor kesalahan konseptual. Selain itu, pestasi belajar siswa dalam menyelesaikan soal matematika bentuk ceritapokok bahasan operasi pada himpunan kelas VII SMPN 1 Dukupuntang masih sangat rendah. Kata Kunci: analisis kesalahan, kesalahan konseptual, kesalahan prosedural

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 4. Tadris Matematika
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 05 May 2017 08:01
Last Modified: 05 May 2017 08:01
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/2721

Actions (login required)

View Item View Item