M. Asep Aenurridho Anwar, (2021) Implementasi Manajemen Pembelajaran Al-Qur'an Hadits di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 6 Ciamis. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
1. Cover (Cover sd Daftar Isi).pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
2. BAB I PENDAHULUAN.pdf Download (248kB) | Preview |
|
|
Text
6. BAB V PENUTUP.pdf Download (161kB) | Preview |
|
|
Text
7. Daftar Pustaka.pdf Download (163kB) | Preview |
Abstract
M. ASEP AENURRIDHO ANWAR. 17086010011. Implementasi Manajemen Pembelajaran Mata Pelajaran Al-Qur’an Hadits (Qurdis) Di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 6 Ciamis. Tesis Program Studi Manajemen Pendidikan Islam. Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mendeskripsikan perencanaan pembelajaran Al-Qur’an Hadits (2) Mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran Al-Qur’an Hadits di MAN 6 Ciamis (3) Mendeskripsikan evaluasi pembelajaran Al-Qur’an Hadits. Menjawab persoalan tersebut, maka penulis menggunakan pendekatan sosiologis. fenomenologik dan ilmu manajemen. Jenis penelitian ini tergolong deskriptif kualitatif. Cara pengumpulan data dengan mengunakan data skunder (observasi, wawancara dan dokumentasi), kemudian data primer (dokumen-dokumen, kepala madrasah, wakil kepala madrasah, pendidik al-quran hadits dan siswa) dengan analisi 1. reduksi data, 2. penyajian data dan terakhir 3. penarikan kesimpulan. Hasil penilitian ini menunjukkan bahwa: (1) Perencanaan pembelajaran mata pelajaran Al-Qur`an Hadits (Qurdis) di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 6 Ciamis sudah diterapkan dengan baik oleh guru mata pelajaran Al-Qur`an Hadits (Qurdis), dengan indikator yaitu sudah terdapat beberapa item perencanaan pembelajaran mata pelajaran Al-Qur`an Hadits (Qurdis) yaitu Kalender Pendidikan, Program Tahunan (PROTA), Program Semester (PROSEM), Rincian Minggu Efektif (RME), dan Silabus serta Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) (2) Pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran Al-Qur`an Hadits (Qurdis) di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 6 Ciamis dapat terlaksana dengan baik. Guru mata pelajaran Al-Qur`an Hadits (Qurdis) di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 6 Ciamis juga mempunyai kemampuan yang baik dalam mengajar. Hal ini dapat dilihat dari kemampuan guru mata pelajaran Al-Qur`an Hadits (Qurdis) dalam membuka, menyajikan materi, membangun interaksi dalam pembelajaran, menggunakan metode mengajar menggunakan media pembelajaran dan menutup pelajaran sudah dilakukannya serta menyimpulkan materi pelajaran dengan baik dan trampil. (3) Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 6 Ciamis dan guru mata pelajaran Al-Qur`an Hadits (Qurdis) telah melakukan evaluasi atau penilaian terhadap pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran Al-Qur`an Hadits (Qurdis) dengan baik. Penilaian itu dilakukan selama kegiatan pembelajaran berlangsung dan melalui kegiatan penilaian diakhir pencapaian satu kompetensi dasar serta dipertengahan dan akhir semester melalui Penilaian Harian (PH), Penilaian Tengah Semester (PTS), Penilaian Akhir Semester (PAS), dan Penilaian Akhir Tahun (PAT). Penilaian yang dilakukan guru mata pelajaran Al-Qur`an Hadits (Qurdis) meliputi aspek sikap (afektif), pengetahuan (kognitif), dan keterampilan (psikomotor) yang salah satu tujuannya untuk memantau dan mengevaluasi proses, kemajuan belajar, dan perbaikan hasil belajar peserta didik secara berkesinambungan. Kata kunci: Manajemen Pembelajaran, Pembelajaran Al-Qur’an Hadits.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Pendidikan Tinggi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 5. Tadris Ilmu Pengetahuan Alam Biologi |
Depositing User: | tuti alawiyah alawiyah |
Date Deposited: | 19 Aug 2021 08:19 |
Last Modified: | 20 Aug 2021 01:12 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/4886 |
Actions (login required)
View Item |